Hadiri Tasyakuran HUT TNI, Edi Purwanto: TNI Bersama Rakyat Sudah Relevan

Kamis, 5 Oktober 2023 - 15:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zabak.id, JAMBI – Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto menghadiri upacara dan syukuran dalam peringatan Dirgahayu TNI di Makorem 042/ Gapu, Kamis (05/10/2023).

Pada upacara ini Danrem 042-Gapu, Brigjen TNI Supriono bertindak sebagai inspektur upacara.

Hadir pada upacara peringatan Dirgahayu TNI ke 78 ini Gubernur Jambi, Al Haris, Kapolda Jambi, Irjen. Pol. Rusdi Hartono, Kepala Kejaksaan Tinggi Jambi, Elan Suherlan, dan sejumlah unsur forkompimda di lingkup pemerintahan Provinsi Jambi serta pihak terkait lainnya.

Pada kesempatan ini, Ketua DPRD Jambi, Edi Purwanto mengucapkan selamat Dirgahayu bagi TNI ke 78. Edi Purwanto mengapresiasi kerja-kerja TNI, dimana selama ini kerja TNI dianggap Edi Purwanto sangat bagus dengan membangun mitra bersama masyarakat sesuai dengan tagline TNI.

Baca Juga :  Pj Bupati Muaro Jambi Sambangi Kantor Harian Tribun Jambi

“Pertama kami ucapkan dirgahayu TNI yang ke 78. Selama ini kerja TNI kita apresiasi sangat bagus membangun mitra dengan masyarakat, melayani masyarakat, membantu masyarakat sehingga tagline TNI bersama rakyat memang sudah relevan,” ujarnya.

Edi Purwanto menerangkan bahwa selama ini, banyak tugas-tugas kemanusian yang berhubungan langsung dengan masyarakat dibantu oleh TNI. Dedikasi yang dilakukan oleh seluruh TNI ini diharapkan terus menjadi pijakan untuk TNI selalu hadir bagi masyarakat.

“Bagaimana kita melihat TNI berjibaku terkait dengan covid 19, berjibaku dengan kaitannya karhutla, dedikasi ini lah yang harus menjadi pijakan utama bagi teman-teman TNI,” katanya.

Baca Juga :  SPAM Tak Kunjung di Ubah Jadi PDAM, Ari Suryanto: Bappeda Tanjab Timur di Minta Mundur

Disisi lain, Edi Purwanto menyebut bahwa akan ada pelaksanaan pemilu di 2024 mendatang. Ketua DPRD Jambi ini meminta agar TNI berlaku netral, sehingga pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang berjalan dengan baik.

“Selamat hut TNI, kedaulatan negara di tangan TNI, dan kita berharap netralitas TNI penting saat kontestasi pemilu 2024. Sehingga kita bisa menghadapi demokrasi dengan baik dan tagline nya juga TNI sebagai penjaga demokrasi indonesia yang lebih maju,”pungkasnya.

Sementara itu, pada kesempatan ini, sebelum membacakan sambutan Panglima TNI, Danrem 042-Gapu Jambi, Brigjen TNI Supriono mengucapkan terima kasih atas segala dukungan dan atensi serta kerjasama dan sinergitas seluruh komponen masyarakat, khusus TNI angkatan darat dan khususnya Korem 042/ Gapu Jambi.

Baca Juga :  Komisi I DPRD Provinsi Jambi perjuangkan penambahan kuota calon Praja IPDN 2024 

“Kami juga mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh unsur pemerintahan serta masyarakat dimana sampai saat ini TNI bisa senantiasa dapat memberikan peran positif bersama untuk membangun provinsi jambi ini,” pungkasnya. (us/Adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

KPU Tanjab Timur Umumkan Lolos Administrasi PPK, Silahkan Cek Nama dan Tempat Tes Disini!
Gubernur Al Haris: Tahun Ini Kita Bangun Jalan Rantau Kermas Menuju Tanjung Kasri Jangkat
Kesbangpol Tanjab Timur Gelar Sosialisasi Penguatan Wawasan Kebangsaan Bagi Calon Paskibraka dan Purna paskibraka
Sekda Sudirman: Program Dumisake Bantu Pekerja Tingkatkan Kesejahteraan Hidup
Dihadiri Ratusan Warga, MT Bagi-bagi Doorprize Saat Nobar Timnas vs Irak
Gagal Tundukkan Irak, Peluang Indonesia Tampil di Olympiade Paris Makin Tipis. Lawan Guinea Bukan Kaleng kalengan..?
Hardiknas 2024: Pinto Tekankan Peran Pendidikan dalam Meningkatkan IPM Jambi
KPU Tanjab Timur Gelar Rakor Sosialisasi Penyerahan Dukungan Calon Perseorang Untuk Pilbup

Berita Terkait

Senin, 25 Maret 2024 - 14:59 WIB

Membangun Empati dan Kepedulian di Era Digital

Kamis, 21 Maret 2024 - 16:52 WIB

Cara Mengurangi Peningkatan Prevalensi Stunting di Indonesia

Kamis, 21 Maret 2024 - 16:01 WIB

Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Menurun Tetapi Masih Banyak Pengangguran? Ini Solusinya

Senin, 18 Maret 2024 - 17:42 WIB

Bukan Romi Hariyanto, Lawan Berat Al Haris Justru Fadhil Arief

Rabu, 17 Januari 2024 - 16:24 WIB

Mubes HIMA IH UNJA Tidak Transparan? Legitimasinya Dipertanyakan

Jumat, 12 Januari 2024 - 19:57 WIB

Kabupaten Kerinci Darurat Bencana, Mulai Dari PPPK, Bencana Alam Hingga Netralitas ASN Jelang Pemilu, Mahasiswa: PJ Bupati Harus Tegas Atau Diberhentikan

Kamis, 7 Desember 2023 - 11:27 WIB

Gubernur Jambi di kancah Internasional

Jumat, 10 November 2023 - 17:14 WIB

Tanjab Timur Butuh Pemimpin Visioner

Berita Terbaru