Rapat Paripurna DPRD Kota Jambi dalam rangka Jawaban Eksekutif terhadap Ranperda 2024

Rabu, 13 September 2023 - 15:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zabak.id, JAMBI – Bertempat di Gedung Swarna Bhumi DPRD Kota Jambi. DPRD kota jambi menggelar Rapat Paripurna DPRD Kota Jambi dalam rangka Jawaban Eksekutif terhadap Pandangan Umum fraksi-fraksi DPRD Kota Jambi terhadap Nota Pengantar dan Nota Keuangan Rancangan Peraturan Daerah Tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kota Jambi tahun Anggaran 2024.

Paripurna dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Jambi bapak Putra Absor Hasibuan,SH dan Unsur Pimpinan Serta Anggota DPRD Kota Jambi. Dihadiri langsung oleh Wakil Walikota jambi Bapak Dr.dr.H.Maulana,MKM Serta Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Dan undangan lainnya, (13/9/23).

Baca Juga :  Hari Raya Idul Adha 1444 H Bank Jambi Potong 52 Hewan Kurban

paripurna kali ini juga dihujani interupsi. Hal itu dikarenakan, dewan merasa jawaban tersebut tidak menyentuh inti pertanyaan yang disampaikan fraksi-fraksi dewan. Interupsi pertama diajukan oleh Kemas Faried, Fraksi Golkar. Dia merasa tak puas atas jawaban dari pihak eksekutif.

“Tidak puas, kami kemarin (pandangan fraksi,red) menyoroti rendahnya target Pendapatan Asli Daerah (PAD). Kami minta supaya pendapatan ini bisa optimal. Selain itu, supaya jadwal paripurna konsisten,” katanya.

Ketua Fraksi PDIP DPRD Kota Jambi, Maria Magdalena mengatakan, juga merasa tidak puas. Dia minta dilengkapi pada tahapan selanjutnya. “Setelah paripurna ini, ada mekanisme berikutnya. Kami minta disiapkan materinya, jangan sampai kami minta barangnya tidak ada. Tampilkan datanya pada pembahasan 2024,” ujarnya.

Baca Juga :  Wagub Abdullah Sani Terima Lencana Melati dari Gerakan Pramuka

Hal yang sama juga diungkapkan Abdullah Thaif, Anggota Fraksi Demokrat Kebangsaan. “Kami merasa dikhianati, karena sudah diagendakan tapi tak tepat waktu. Menghadapi Pemilu 2024 ini, kami juga punya banyak agenda. Agenda partai banyak, kami juga punya jadwal lain, punya schedule lain,” ujarnya.

Jasrul, Fraksi PKS juga merasa tidak puas. Dia meminta jawaban eksekutif tersebut ditembuskan ke fraksinya secara tertulis.

“Banyak yang dipertanyakan belum jelas jawabannya, dan tidak detil. Terutama soal pendidikan, ketahanan keluarga, dan banyak hal-hal lain yang belum di jawab,” katanya. (us/adv)

Baca Juga :  DPD II Partai Golkar Gelar Halal Bihalal, Ahmad Jahfar, S.H : Silahturahmi Dan Konsolidasi Antar Pengurus
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

Al Haris Terlengkap dari Calon Lainnya, SAH: Kalo ada yang MANTAP Kenapa Cari yang Lain
Foto Bersama Zulhas, Iqbal Linus Optimis Dapat Rekomendasi PAN Untuk Pilwako Jambi
Gubernur Al Haris: Alumni UNJA Harus Tetap Kompak
Wagub Sani : Turnamen Ekshibisi Dies Natalis Unja Jalin Kebersamaan, Perkuat Pembangunan
Pengamat: Haris-Sani Berpeluang Besar Kembali Diusung PAN, PKB dan PKS di Pilgub Jambi 2024
Sistem Kesehatan: Antara Harapan dan Luka Ibu Sri
Gubernur Al Haris: Memimpin Jambi Menuju Keberlanjutan Gambut Nasional
Kembalikan Formulir ke PDIP, Al Haris: Saya Berharap 2024 Mengulang Kembali Masa Perjuangannya

Berita Terkait

Rabu, 8 Mei 2024 - 12:40 WIB

Jambi didalam sorotan Nasional dan Internasional 

Kamis, 2 Mei 2024 - 19:45 WIB

Evolusi Visi ‘Jambi Mantap Terdepan’

Senin, 25 Maret 2024 - 14:59 WIB

Membangun Empati dan Kepedulian di Era Digital

Kamis, 21 Maret 2024 - 16:52 WIB

Cara Mengurangi Peningkatan Prevalensi Stunting di Indonesia

Kamis, 21 Maret 2024 - 16:01 WIB

Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Menurun Tetapi Masih Banyak Pengangguran? Ini Solusinya

Senin, 18 Maret 2024 - 17:42 WIB

Bukan Romi Hariyanto, Lawan Berat Al Haris Justru Fadhil Arief

Rabu, 17 Januari 2024 - 16:24 WIB

Mubes HIMA IH UNJA Tidak Transparan? Legitimasinya Dipertanyakan

Jumat, 12 Januari 2024 - 19:57 WIB

Kabupaten Kerinci Darurat Bencana, Mulai Dari PPPK, Bencana Alam Hingga Netralitas ASN Jelang Pemilu, Mahasiswa: PJ Bupati Harus Tegas Atau Diberhentikan

Berita Terbaru

ADVETORIAL

Gubernur Al Haris: Alumni UNJA Harus Tetap Kompak

Sabtu, 11 Mei 2024 - 14:06 WIB