Pemkab Asahan Ikuti Rakornis TMMD

Kamis, 29 September 2022 - 14:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemerintah Asahan Ikuti Rapat Koordinasi Terkait TMMD (IST)

Pemerintah Asahan Ikuti Rapat Koordinasi Terkait TMMD (IST)

Zabak.id, ASAHAN – Jajaran Pemerintah Kabupaten Asahan mengikuti Rapat koordinasi teknis (Rakornis) pelaksanaan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) tahun 2022 ke-115 dengan tema TMMD Dedikasi Terbaik Membangun NKRI. Rapat ini diikuti secara virtual dan di laksanakan di Aula Mawar Kantor Bupati Asahan, Kamis (29/09/2022).

Tampak hadir dalam kegiatan ini Wakil Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos., M.Si., PLH Sekretaris Daerah, Buwono Prawana, SIP, MSi., Dandim 0208/AS, Letkol Inf Franki Susanto, S.E., perwakilan personil TNI, para kepala OPD dan tamu undangan lainnya. Rakornis tersebut dipimpin oleh Aster Kasad, Mayjen TNI Karmin Suharna.

Baca Juga :  Luar Biasa, Bank Jambi Lampaui Target Penyaluran KPR Subsidi Tahun 2022

Pada kesempatan tersebut, Aster KASAD Mayjen TNI Karmin Suharna, S.I.P., M.A menekankan kepada para satuan yang melaksanan program TMMD di wilayahnya agar tugas ini dapat dilaksanakan dengan ihklas dan penuh dengan rasa tanggung jawab.

“Program TMMD merupakan kegiatan lintas sektoral dengan kementerian atau lembaga pemerintah non kementerian dan komponen masyarakat yang dilaksanakan secara gotong-royong, serta bukan domain dari TNI Angkatan Darat,” katanya dalam sambutannya.

Manfaatkan kegiatan TMMD sebagai momen untuk menjalin Kemanunggalan TNI dan rakyat, tentunya dengan memberikan profil prajurit masa kini yang patut diteladani, cerdas namun santun dan ramah sehingga masyarakat dapat menyambut baik kehadiran kita.

Baca Juga :  Gubernur Al Haris Ajak Gapensi Berperan Aktif Dalam Memajukan Pembangunan Jambi

Untuk itu perlu adanya kerjasama, sinergitas, koordinasi dan keterlibatan berbagai pihak terkait, karena dalam pelaksanaannya nanti akan banyak instansi yang terlibat, baik dari TNI sendiri, Polri dan masyarakat setempat.

“Oleh karena itu para Komandan Satgas TMMD agar mematangkan rencana dengan selalu berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah yang sudah dibuat sehingga tujuan dan sasaran TMMD dapat tercapai secara optimal,” ungkapnya.

Sedangkan untuk sasaran non fisik direncanakan penyuluhan bela Negara, pertanian, hukum, kamtibmas, narkoba, kerukunan antar umat beragama serta pelayanan kesehatan dan pengobatan gratis, laksanakan sesuai dengan prosedur yang ada dan selalu bekerja sama dengan instansi terkait.

Baca Juga :  Manuver Politik Romi, ingin Singkirkan Robby?

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos., M.Si. menyampaikan kepada para Kepala OPD, untuk dapat membantu dan mensupport pelaksanaan TMMD ini.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

Lanjut 2 Periode, Al Haris Kembalikan Langsung Formulir Pendaftaran ke Demokrat
Didampingi Ketua DPD Partai Golkar Tanjab Timur, Muslimin Tanja Mendaftar ke PKS
Jum’at Berkah, MT Kembalikan Formulir PD dan Nyatakan Diri Siap Mengabdi Untuk Tanjab Timur
Gubernur Al Haris Beri Penjelasan Atas Capaian Pembangunan Pemprov Kepada Dewan
Musrenbang RKPD 2025, Gubernur Al Haris: Pemprov Jambi Berhasil Menjaga Kestabilan
Semakin Laju, Iqbal Linus Turut Mendaftar di PDIP
Dinilai Berhasil, DPW PAN Jambi Kembali Dukung Zulhas Jadi Ketum PAN
DPC PPP Tanjabbar Buka Pendaftaran Untuk Putra Putri Terbaik Daerah di Pilkada

Berita Terkait

Jumat, 26 April 2024 - 17:40 WIB

Lanjut 2 Periode, Al Haris Kembalikan Langsung Formulir Pendaftaran ke Demokrat

Jumat, 26 April 2024 - 16:12 WIB

Didampingi Ketua DPD Partai Golkar Tanjab Timur, Muslimin Tanja Mendaftar ke PKS

Jumat, 26 April 2024 - 15:49 WIB

Jum’at Berkah, MT Kembalikan Formulir PD dan Nyatakan Diri Siap Mengabdi Untuk Tanjab Timur

Kamis, 25 April 2024 - 21:55 WIB

Gubernur Al Haris Beri Penjelasan Atas Capaian Pembangunan Pemprov Kepada Dewan

Kamis, 25 April 2024 - 19:01 WIB

Musrenbang RKPD 2025, Gubernur Al Haris: Pemprov Jambi Berhasil Menjaga Kestabilan

Kamis, 25 April 2024 - 17:19 WIB

Dinilai Berhasil, DPW PAN Jambi Kembali Dukung Zulhas Jadi Ketum PAN

Rabu, 24 April 2024 - 23:29 WIB

DPC PPP Tanjabbar Buka Pendaftaran Untuk Putra Putri Terbaik Daerah di Pilkada

Rabu, 24 April 2024 - 21:56 WIB

Wagub Sani Harap GP Ansor Perkuat Sinergi Bersama Pemerintah Daerah

Berita Terbaru