M. Anjas Gunawan Membantah Isu Yang Beredar Tidak Sesuai Dengan Fakta

Jumat, 14 Oktober 2022 - 13:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zabak.id, TANJAB BARAT – Ramainya simpang siur informasi dugaan pengeroyokan yang terjadi di lingkungan kampus STAI An-Nadwah Kuala Tungkal di anggap tidak berimbang.

M. Anjas Gunawan, yang namanya di catut sebagai terlapor ke pihak berwajib merasa, apa yang diberitakan oleh beberapa media online dan cetak tidak mencerminkan seperti apa kejadian sesungguhnya. Anjas menjelaskan bahwa didalam demokrasi kampus, Anjas mengaku tidak pernah diajarkan budaya saling menjatuhkan.

Saat dikonfirmasi, Kamis, (13/10/2022) Anjas juga merasa heran. Mengapa namanya dan kawan-kawan bisa dilaporkan, sementara pada saat kejadian dirinya jelas sedang berada diposisi mana (red, sambil memperlihatkan bukti video saat kejadian).

“Ini bang Vidio pas kejadian, nah didalam Vidio ini kan jelas posisi kami dimana. Dan kawan-kawan saya yang dilaporkan juga jelas didalam Vidio ini posisinya lagi ngapain,” jelas Anjas.

“Kami juga di kampus tidak pernah diajarkan oleh Dosen untuk saling menjatuhkan satu sama lain, justru persatuan dan kesatuan yang harus kita junjung tinggi, adapun perbedaan yang ada harus kita maknai dengan lapang dada” Tambah Anjas.

Baca Juga :  Antusias Masyarakat Tinggi, Tiket Konser Dewa 19 di Jambi Sudah Mencapai 80%

Menanggapi pemberitaan terkait adanya dugaan pengeroyokan, Anjas juga menampik hal tersebut. Sebab, jelasnya pada saat itu kejadiannya murni spontanitas masa, karena adanya propokasi yang menimbulkan reaksi masa.

“Tidak Ade bang pengeroyokan itu. Cuman dorong-dorongan biasa, tidak sampai ade aksi pengeroyokan, sebab kawan-kawan keamanan dari menwa sempat melerai. Kalau pun memang dikeroyok, pasti korban babak belur. Sementara hasil visum hanya luka ringan,” tambah Anjas.

Saat ditanya, apa kepentingan dirinya berada di lokasi, Anjas menjelaskan bahwa, dirinya memiliki legalitas sebagai pemilih yang di utus oleh HMPS dan Prodi untuk menjadi delegasi pada pemilihan Presiden Mahasiswa tersebut.

Mengetahui dirinya menjadi salah satu terlapor, Anjas pun menanggapi bahwa, dirinya dan terlapor lain selalu koperatif terhadap petugas yang ingin meminta keterangan.

Baca Juga :  Kabupaten Kerinci Darurat Bencana, Mulai Dari PPPK, Bencana Alam Hingga Netralitas ASN Jelang Pemilu, Mahasiswa: PJ Bupati Harus Tegas Atau Diberhentikan

“Ade kemaren Hari Jum’at (7/10), kami dipanggil secara resmi oleh pihak kepolisian untuk dimintai klarifikasi. Dan kami juga sudah memberikan keterangan, macam mane kejadian sebenarnya,” kata Anjas.

Bahkan, sebelum diminta klarifikasi oleh kepolisian dirinya juga sudah memberikan penjelasan kepada Rektor, dan Wakil ketua III bidang kemahasiswaan STAI An-Nadwah Kuala Tungkal terkait persoalan dirinya dan kawan-kawan dilaporkan ke kepolisian atas dugaan pengeroyokan.

Di ceritakan Anjas, pada saat dipanggil pihak Rektorat. Yang saat itu bertujuan untuk menyelesaikan permasalah secara kekeluargaan, agar tidak sampai melibatkan pihak luar. Di akui Anjas, mediasi pihak kampus pada hari Sabtu (01/10) sempat ditunda dari jadwal awal pukul 09.00 menjadi pukul 15.00 atas permintaan pihak yang diduga melaporkan dirinya ke kepolisian dengan inisial LA.

Baca Juga :  Turun Kejalan, Aliansi Mahasiswa Stai An-Nadwah Kuala Tungkal Lakukan Aksi Galang Dana Korban Kebakaran

Namun kata Anjas, pada saat jadwal yang sudah disepakati, saudara LA tidak juga hadir, malah saat di hubungi via handphone oleh pihak rektorat mendadak diluar jangkauan sehingga upaya mediasi saat itu pun kembali ditunda.

“Pas jam tiga, kami datang lagi kekampus. Pas pak Heru, sama pak Sugeng waktu itu ngubungi yang bersangkutan tidak aktif nomornye,” jelasnya.

Masih dalam cerita Anjas, upaya mediasi secara kekeluargaan tidak berhenti begitu saja. Sampai akhirnya pihak Rektorat yaitu Rektor dan Waka III berinisiatif mendatangi rumah LA di parit Panglong bersama dirinya dan kawan-kawan yang hari ini namanya dicatut sebagai terlapor.

“Kami sudah dua kali bang kerumahnye, pertama sama pihak kampus. Yang kedua kemaren sama kuasa Hukum kami, tapi respon pihak keluarga sepertinya juga tidak mengindahkan upaya damai,” pungkasnya.(mal).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

Gagal Tundukkan Irak, Peluang Indonesia Tampil di Olympiade Paris Makin Tipis. Lawan Guinea Bukan Kaleng kalengan..?
Hardiknas 2024: Pinto Tekankan Peran Pendidikan dalam Meningkatkan IPM Jambi
KPU Tanjab Timur Gelar Rakor Sosialisasi Penyerahan Dukungan Calon Perseorang Untuk Pilbup
Pentingnya Pendidikan, Kohati Tanjab Barat Gelar Lomba Mewarnai Tokoh Ki Hajar Dewantara
Sukseskan Tahapan Pilkada, KPU Tanjab Timur Rekrut PPS: Berikut Tata Cara dan Syaratnya
Sambangi Ketua PWI Kota Jambi, Ini Yang Disampaikan Kepala Imigrasi Kelas I TPI Jambi
Halal Bi Halal DPC PERADI Jambi Berbagi dan Peduli Terhadap Anak Yatim Piatu
Ketum HIPKA KAHMI Kunjungi Kedai Sayur 24 Yogyakarta

Berita Terkait

Kamis, 2 Mei 2024 - 19:33 WIB

Gagal Tundukkan Irak, Peluang Indonesia Tampil di Olympiade Paris Makin Tipis. Lawan Guinea Bukan Kaleng kalengan..?

Kamis, 2 Mei 2024 - 19:28 WIB

Hardiknas 2024: Pinto Tekankan Peran Pendidikan dalam Meningkatkan IPM Jambi

Kamis, 2 Mei 2024 - 19:24 WIB

KPU Tanjab Timur Gelar Rakor Sosialisasi Penyerahan Dukungan Calon Perseorang Untuk Pilbup

Kamis, 2 Mei 2024 - 13:26 WIB

Pentingnya Pendidikan, Kohati Tanjab Barat Gelar Lomba Mewarnai Tokoh Ki Hajar Dewantara

Senin, 29 April 2024 - 22:46 WIB

Sambangi Ketua PWI Kota Jambi, Ini Yang Disampaikan Kepala Imigrasi Kelas I TPI Jambi

Minggu, 28 April 2024 - 20:28 WIB

Halal Bi Halal DPC PERADI Jambi Berbagi dan Peduli Terhadap Anak Yatim Piatu

Minggu, 28 April 2024 - 14:51 WIB

Ketum HIPKA KAHMI Kunjungi Kedai Sayur 24 Yogyakarta

Minggu, 28 April 2024 - 12:45 WIB

Gubernur Al Haris Sebut Sekoja Sebagai Kota Santri

Berita Terbaru

OPINI

Evolusi Visi ‘Jambi Mantap Terdepan’

Kamis, 2 Mei 2024 - 19:45 WIB