Kunker ke Petaling Jaya, H Bakri Sampaikan Kiat Agar Desa Dapat Program APBN

Jumat, 4 Agustus 2023 - 14:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zabak.id, MUARO JAMBI – Dalam rangka kunjungan kerja, Anggota DPR RI Fraksi PAN, H Bakri turun berdialog bersama masyarakat Desa Petaling Jaya, Kecamatan Sungai Gelam, Kabupaten Muaro Jambi.

Kegiatan berlangsung di Aula Kantor Desa Petaling Jaya, pada Jum’at (04/08/2023) pagi, yang turut dihadiri Anggota DPRD Kabupaten Muaro Jambi Aidi Hatta, Kepala Desa tetangga serta para masyarakat penerima manfaat bantuan APBN.

H Bakri menyampaikan dalam kesempatan tersebut, bahwa ia sampai hari ini jadi Anggota DPR RI 3 Periode itu berkat dari masyarakat, maka wajib hukumnya membantu masyarakat dengan berbagai program yang disediakan oleh pemerintah.

Baca Juga :  Al Haris Paparkan 7 Proyek Strategis Provinsi Jambi, Ujung Jabung Salah Satunya

“Berkat dukungan bapak-bapak dan ibu-ibu sekalian, jadi sudah menjadi pekerjaan saya untuk dapat memperjuangkan program yang diusulkan oleh pak kades,” pungkasnya.

Anggota DPR RI H Bakri (tengah) foto bersama masyarakat Desa Petaling Jaya. (Dok: daus/zabak.id)

H Bakri menegaskan bahwa fungsi anggota DPR RI itu ada tiga poin yang perlu diketahui masyarakat, sehingga masyarakat tau bagaimana DPR itu bekerja.

“Pertama, merebut anggaran di pusat, kalau DPR RI itu anggaran pusat dibawa ke daerah, Provinsi dan Kabupaten pun begitu, kedua, mengawasi, saya sudah rebut anggaran pusat, selanjutnya mengawasinya dengan mengawasi program-program yang dikerjakan, Bedah Rumah, Sanitasi, dan lain-lain, terakhir yakni Undang-undang,” bebernya.

Baca Juga :  Opini Pagi : Asas Contrarius Actus

H Bakri menanggapi permintaan masyarakat mengenai usulan akses jalan penghubung, ia berpesan agar kepala Desa dapat mengusulkan kegiatan itu ke Bupati, selanjutnya Bupati yang nantinya mengusulkan ke Balai PUPR.

“Kades usulkan ke Bupati, Pak Bupati nanti mengusulkan kepada saya atau ke balai untuk mendapat anggaran Inpres pak ya, supaya adil, kasihan Pak jalan sudah bagus masuk ke desa jalannya jelek, akhirnya sumber daya alam yang ada itu susah keluar apalagi Desa Petaling terkenal, jadi saya punya tugas bagaimana semua desa minta usulkan ke pak bupati, Bupati supaya bisa mengusulkan kementerian supaya jalan ini bisa mendapat dana Inpres,” pesannya.

Baca Juga :  Jelang Ramadhan, Ketua Komisi II DPRD Tanjab Barat Sidak Harga Sembako di Pasar Tanggo Rajo Ilir

Kepala Desa Petaling Jaya, Gunawan Saputro mengucapkan terimakasih kepada Anggota DPR RI H Bakri, yang telah membantu memperjuangkan anggaran APBN untuk Desanya dengan berupa Program BSPS/Bedah Rumah dan Sanimas.(us)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

Kesbangpol Tanjab Timur Gelar Sosialisasi Penguatan Wawasan Kebangsaan Bagi Calon Paskibraka dan Purna paskibraka
Sekda Sudirman: Program Dumisake Bantu Pekerja Tingkatkan Kesejahteraan Hidup
Dihadiri Ratusan Warga, MT Bagi-bagi Doorprize Saat Nobar Timnas vs Irak
Gagal Tundukkan Irak, Peluang Indonesia Tampil di Olympiade Paris Makin Tipis. Lawan Guinea Bukan Kaleng kalengan..?
Hardiknas 2024: Pinto Tekankan Peran Pendidikan dalam Meningkatkan IPM Jambi
KPU Tanjab Timur Gelar Rakor Sosialisasi Penyerahan Dukungan Calon Perseorang Untuk Pilbup
Pentingnya Pendidikan, Kohati Tanjab Barat Gelar Lomba Mewarnai Tokoh Ki Hajar Dewantara
Sukseskan Tahapan Pilkada, KPU Tanjab Timur Rekrut PPS: Berikut Tata Cara dan Syaratnya

Berita Terkait

Jumat, 3 Mei 2024 - 16:39 WIB

Kesbangpol Tanjab Timur Gelar Sosialisasi Penguatan Wawasan Kebangsaan Bagi Calon Paskibraka dan Purna paskibraka

Jumat, 3 Mei 2024 - 14:33 WIB

Sekda Sudirman: Program Dumisake Bantu Pekerja Tingkatkan Kesejahteraan Hidup

Jumat, 3 Mei 2024 - 09:49 WIB

Dihadiri Ratusan Warga, MT Bagi-bagi Doorprize Saat Nobar Timnas vs Irak

Kamis, 2 Mei 2024 - 19:33 WIB

Gagal Tundukkan Irak, Peluang Indonesia Tampil di Olympiade Paris Makin Tipis. Lawan Guinea Bukan Kaleng kalengan..?

Kamis, 2 Mei 2024 - 19:24 WIB

KPU Tanjab Timur Gelar Rakor Sosialisasi Penyerahan Dukungan Calon Perseorang Untuk Pilbup

Kamis, 2 Mei 2024 - 13:26 WIB

Pentingnya Pendidikan, Kohati Tanjab Barat Gelar Lomba Mewarnai Tokoh Ki Hajar Dewantara

Kamis, 2 Mei 2024 - 11:00 WIB

Sukseskan Tahapan Pilkada, KPU Tanjab Timur Rekrut PPS: Berikut Tata Cara dan Syaratnya

Senin, 29 April 2024 - 22:46 WIB

Sambangi Ketua PWI Kota Jambi, Ini Yang Disampaikan Kepala Imigrasi Kelas I TPI Jambi

Berita Terbaru

OPINI

Evolusi Visi ‘Jambi Mantap Terdepan’

Kamis, 2 Mei 2024 - 19:45 WIB