Masuki Purna Tugas, Sekwan DPRD Provinsi Jambi Gelar Perpisahan

Senin, 31 Januari 2022 - 11:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zabak.id – Sekretariat DPRD Provinsi Jambi, menggelar perpisahan Sekretaris DPRD Provinsi Jambi, Emi Nopisah yang memasuki masa purna tugas sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN). Kegiatan melepas purna bakti Sekwan tersebut digelar di pelataran belakang gedung DPRD Provinsi Jambi, Senin (31/01/2022).

Kegiatan tersebut dihadiri seluruh ASN mulai dari Kepala Bagian, Kepala Seksi dan Kepala Sub Bidang serta seluruh pegawai kontrak Sekretariat DPRD Provinsi Jambi.

Emi Nopisah yang memasuki masa pensiun dalam jabatan Sekwan itu, dalam sambutannya mengucapkan banyak terima kasih atau kinerja seluruh ASN dan pegawai kontrak yang telah berkontribusi dalam menjalankan tugas di Sekretariat DPRD.

“Hari ini adalah hari terakhir pengabdian saya sebagai Aparatur Sipil Negara atau sebagai PNS, karena per 1 Februari saya sudah memasuki purna tugas memasuki masa pensiun. Saya mengabdi sudah 39 tahun sebagai ASN dan di Sekretariat DPRD selama 13 tahun,” kata Emi Nopisah.

Emi juga berpesan, meski jabatan Sekwan berganti, kinerja ASN di Sekretariat DPRD harus tetap kompak dalam menyelesaikan pekerjaan. Jika ada persoalan harus duduk bersama dan jangan saling menyalahkan satu sama lain, serta mengoreksi untuk kebaikan bersama.

“Dalam melaksanakan tugas selama 13 tahun itu, kita sudah seperti keluarga di sini, juga sudah saling mengenal keluarga satu dan lainnya, begitu dekatnya jadi bukan seperti atasan dengan bawahan lagi. Saya minta dengan bergantinya Sekwan nanti tetap tingkatkan kinerja,” ujarnya.(us/adv)

Baca Juga :  IESR Dampingi ESDM Demi Mengoptimalkan Penggunaan Energi di Jambi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

Akrab Betul, Sinyal Al Haris-Sani Lanjutkan Jilid II Pimpin Jambi
KPU Tanjab Timur Umumkan Lolos Administrasi PPK, Silahkan Cek Nama dan Tempat Tes Disini!
Gubernur Al Haris: Tahun Ini Kita Bangun Jalan Rantau Kermas Menuju Tanjung Kasri Jangkat
Kesbangpol Tanjab Timur Gelar Sosialisasi Penguatan Wawasan Kebangsaan Bagi Calon Paskibraka dan Purna paskibraka
Sekda Sudirman: Program Dumisake Bantu Pekerja Tingkatkan Kesejahteraan Hidup
Dihadiri Ratusan Warga, MT Bagi-bagi Doorprize Saat Nobar Timnas vs Irak
KPU Tanjab Timur Gelar Rakor Sosialisasi Penyerahan Dukungan Calon Perseorang Untuk Pilbup
Pentingnya Pendidikan, Kohati Tanjab Barat Gelar Lomba Mewarnai Tokoh Ki Hajar Dewantara

Berita Terkait

Minggu, 5 Mei 2024 - 20:10 WIB

Halal Bi Halal Forum Silaturahmi Sesepuh Weki Ndai Mbojo, Prof.Suadi Ingatkan Tata Kelola Lingkungan

Minggu, 5 Mei 2024 - 16:17 WIB

Ketua LMP Tanjabtim minta APH Periksa Kegiatan Fiktif di Sabak Timur 

Minggu, 5 Mei 2024 - 06:20 WIB

Akrab Betul, Sinyal Al Haris-Sani Lanjutkan Jilid II Pimpin Jambi

Sabtu, 4 Mei 2024 - 18:57 WIB

KPU Tanjab Timur Umumkan Lolos Administrasi PPK, Silahkan Cek Nama dan Tempat Tes Disini!

Jumat, 3 Mei 2024 - 16:39 WIB

Kesbangpol Tanjab Timur Gelar Sosialisasi Penguatan Wawasan Kebangsaan Bagi Calon Paskibraka dan Purna paskibraka

Jumat, 3 Mei 2024 - 14:33 WIB

Sekda Sudirman: Program Dumisake Bantu Pekerja Tingkatkan Kesejahteraan Hidup

Jumat, 3 Mei 2024 - 09:49 WIB

Dihadiri Ratusan Warga, MT Bagi-bagi Doorprize Saat Nobar Timnas vs Irak

Kamis, 2 Mei 2024 - 19:33 WIB

Gagal Tundukkan Irak, Peluang Indonesia Tampil di Olympiade Paris Makin Tipis. Lawan Guinea Bukan Kaleng kalengan..?

Berita Terbaru