Ketua DPRD Provinsi Jambi Hadiri Peresmian Gedung Baru HMI

Senin, 7 Februari 2022 - 21:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zabak.id – Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Jambi Yasir Hasbi menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto atas kepeduliannya memperjuangkan dana hibah pemerintah provinsi Jambi untuk pembangunan Gedung Baru Graha Insan Cita HMI Cabang Jambi, Senin (7/2/2022).

“Terima kasih kanda Edi Purwanto atas bantuannya, insya Allah gedung ini akan kami manfaatkan semaksimal mungkin untuk kemajuan perkaderan HMI Cabang Jambi,” ucap Yasir Hasbi.

Menurut Hasbi, walaupun organisasi dengan logo berwarna hijau hitam ini telah memiliki gedung, namun pengurus sering mengalami kendala tempat saat beberapa training dilaksanakan secara bersamaan, apalagi jika ada pentrainingan berskala nasional.

Hal senada disampaikan oleh Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto, mantan aktifis HMI ini berharap dengan adanya gedung yang lebih representatif, HMI dapat lebih mudah dan independen dalam melaksanakan proses pentrainingan dan perkaderan.

“Jadi kalo ada acara, ada LK (training, red), nggak perlu cari-cari tempat lagi, nggak perlu di hotel, nggak perlu list dana lagi, bisa dilakukan langsung di sini (gedung HMI, red),” jelas Edi.

Edi juga menekankan pentingnya independensi kepada para kader dan pengurus HMI. Ia mengingatkan walaupun kader HMI memiliki banyak senior di berbagai lini, khususnya politik, tapi kader HMI wajib memegang teguh independensi dalam membuat keputusan dan menjalankan roda organisasi.

“Saya miris kalo ada senior ikut campur acara suksesi adik-adik HMI, biarlah itu menjadi urusan adik-adik, adik-adik juga nggak perlu ikut dukung mendukung kalo ada senior ikut kontestasi politik, secara kelembagaan HMI wajib independen,” jelas Edi.

Perayaan Dies Natalis Himpunan Mahasiswa Islam ke-75 dan Syukuran Peresmian Gedung Baru Graha Insan Cita HMI Cabang Jambi dihadiri oleh Wakil Gubernur Jambi Abullah Sani. Hadir juga sejumlah alumni HMI yang telah berkiprah di berbagai profesi dan dunia pengabdian. Diantaranya Wakil Walikota Maulana, Sekretaris KAHMI Provinsi Jambi Azhar Mulia, Ketua KPU Provinsi Subhan Mahmud, Anggota DPRD Provinsi Akmaludin, Kadis Ketahanan Pangan Amir Hasbi, Ketua KPU Kota Yatno, Anggota Bawaslu Provinsi Jambi Wein Arifin, Wakil Dekan Fakultas Pertanian Fuad Muchlis, dan lain-lain.(us/adv)

Baca Juga :  Sosok Guru Pesantren As'ad Jambi Rintis Usaha Jual Benih Ikan Gurame Soang
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

H Bakri Dampingi Menteri PUPR Tinjau Pembangunan Tol Bayung Lencir-Tempino
Demokrat Kota Jambi: Budi Setiawan yang Pertama Mungkin Ini Kode
Rebut Hadiah Jutaan Rupiah Dalam Sayembara Maskot dan Jingle KPU Provinsi Jambi
Jum’at Berkah, Iqbal Linus Resmi Ambil Formulir Pendaftaran Calon Walikota Jambi di DPC PD
Gubernur Al Haris Apresiasi 25 Siswa SMA Negeri 2 Masuk PTN Favorit
Aynur Ropik, Eks Transmigrasi yang Siap Bertarung di Pilkada Tanjab Timur
Hadiri Harlah IKPMS ke-50, Gubernur Al Haris Puji Semangat dan Komitmen Mahasiswa Desa Simbur Naik
Pilkada Tanjab Timur 2024: Bagi yang Ingin Maju Jalur Perseorangan, Berikut Persyaratannya!

Berita Terkait

Sabtu, 20 April 2024 - 08:24 WIB

H Bakri Dampingi Menteri PUPR Tinjau Pembangunan Tol Bayung Lencir-Tempino

Jumat, 19 April 2024 - 20:38 WIB

Demokrat Kota Jambi: Budi Setiawan yang Pertama Mungkin Ini Kode

Jumat, 19 April 2024 - 13:13 WIB

Ketua DPRD Jambi Hadiri Pernikahan Putri Sulung Gubernur Jambi

Jumat, 19 April 2024 - 13:04 WIB

Rebut Hadiah Jutaan Rupiah Dalam Sayembara Maskot dan Jingle KPU Provinsi Jambi

Jumat, 19 April 2024 - 11:42 WIB

Jum’at Berkah, Iqbal Linus Resmi Ambil Formulir Pendaftaran Calon Walikota Jambi di DPC PD

Kamis, 18 April 2024 - 23:25 WIB

Aynur Ropik, Eks Transmigrasi yang Siap Bertarung di Pilkada Tanjab Timur

Kamis, 18 April 2024 - 10:50 WIB

Junaidi Habe Dampingi Rektor UIN STS Jambi Launching Gerakan FUSA Eco-Friendly

Senin, 15 April 2024 - 22:50 WIB

Harlah ke 50, Junaidi Habe: Sudah Saatnya IKPMS Go Public

Berita Terbaru

ADVETORIAL

Demokrat Kota Jambi: Budi Setiawan yang Pertama Mungkin Ini Kode

Jumat, 19 Apr 2024 - 20:38 WIB

ADVETORIAL

Ketua DPRD Jambi Hadiri Pernikahan Putri Sulung Gubernur Jambi

Jumat, 19 Apr 2024 - 13:13 WIB