Hari Jadi Jambi, Al Haris: Maknai ini Sebagai Tanggung Jawab Terhadap Provinsi Jambi

Jumat, 6 Januari 2023 - 09:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zabak.id, JAMBI – Dalam rangka memperingati hari Jadi Jambi, Gubernur Jambi, Al Haris mengajak masyarakat untuk sama-sama peduli atas pembangunan provinsi Jambi.

Hal tersebut disampaikan Al Haris pada Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 66 Provinsi Jambi Tahun 2023, bertempat di Halaman depan Kantor Gubernur Jambi, Jum’at (06/01/2023).

“Hari ini kita melaksanakan upacara dalam rangka HUT ke 66 Provinsi Jambi yang juga dilaksanakan di seluruh Kabupaten/Kota untuk merayakan HUT Provinsi Jambi. Upacara hari ini untuk mengingatkan kita semua memiliki beban moral yang sama, yaitu memiliki tanggung jawab yang sama dalam membangun Provinsi Jambi,” ujar Al Haris.

Baca Juga :  Gubernur Al Haris : Jangan Pernah Berhenti Untuk Berinovasi

Al Haris menuturkan, masyarakat Provinsi Jambi tentunya senantiasa selalu bersyukur karena pembangunan Provinsi Jambi sampai saat ini masih terus berlangsung. Momen HUT ke 66 Provinsi Jambi ini merupakan suatu ajang untuk melakukan evaluasi atas semua yang telah berjalan agar kedepannya semakin baik dalam membangun Provinsi Jambi.

Al Haris menjelaskan, pada momen HUT ke 66 Provinsi Jambi, Pemerintah Provinsi Jambi membuat komitmen bersama dengan mendeklarasikan perang melawan narkoba. Komitmen ini menunjukkan bahwa Provinsi Jambi benar benar serius dalam melakukan pemberantasan narkoba di Provinsi Jambi.

Baca Juga :  KPU Tanjab Timur Tetapkan DCS, Berikut Nama-nama Sesuai Partai Politiknya:

“Komitmen bersama ini bukti keseriusan dalam melakukan pemberantasan  narkoba, termasuk bagaimana kita harus bersama-sama menolak ataupun perang terhadap narkoba, intinya adalah kita bergerak bersama, berkolaborasi, bekerjasama sehingga Provinsi Jambi bebas narkoba sehingga Provinsi Jambi kedepannya akan semakin maju dan bersih dari narkoba,” jelas Al Haris.

Lebih lanjut, Al Haris juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Provinsi Jambi, ASN Pemerintah Kabupaten/Kota, instansi vertikal di Jambi, serta forkopimda yang turut membangun Jambi, dimana semua pihak tentunya memiliki tanggung jawab dalam membangun Provinsi Jambi tercinta.

Baca Juga :  Rumah Aspirasi H Bakri dan Bupati Masnah Busro Resmikan Program Kotaku di Desa Pudak

“Saya mengharapkan pada momen ini, kita terus bekerja secara maksimal untuk negeri Jambi, karena para pendahulu tidaklah mudah dalam membangun sebuah provinsi. Kita tinggal meneruskan perjuangan dari para pendahulu, semoga kita semakin dewasa dan terus memberikan kontribusi terbaik untuk Provinsi Jambi tercinta, sehingga Provinsi Jambi menjadi menjadi provinsi terdepan di Pulau Sumatera dan terus bersaing dengan provinsi provinsi di Pulau Jawa, harap Al Haris.(us/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

Sekda Sudirman: Program Dumisake Bantu Pekerja Tingkatkan Kesejahteraan Hidup
Dihadiri Ratusan Warga, MT Bagi-bagi Doorprize Saat Nobar Timnas vs Irak
Gagal Tundukkan Irak, Peluang Indonesia Tampil di Olympiade Paris Makin Tipis. Lawan Guinea Bukan Kaleng kalengan..?
Hardiknas 2024: Pinto Tekankan Peran Pendidikan dalam Meningkatkan IPM Jambi
KPU Tanjab Timur Gelar Rakor Sosialisasi Penyerahan Dukungan Calon Perseorang Untuk Pilbup
Pentingnya Pendidikan, Kohati Tanjab Barat Gelar Lomba Mewarnai Tokoh Ki Hajar Dewantara
Sukseskan Tahapan Pilkada, KPU Tanjab Timur Rekrut PPS: Berikut Tata Cara dan Syaratnya
Sambangi Ketua PWI Kota Jambi, Ini Yang Disampaikan Kepala Imigrasi Kelas I TPI Jambi

Berita Terkait

Jumat, 3 Mei 2024 - 14:33 WIB

Sekda Sudirman: Program Dumisake Bantu Pekerja Tingkatkan Kesejahteraan Hidup

Jumat, 3 Mei 2024 - 09:49 WIB

Dihadiri Ratusan Warga, MT Bagi-bagi Doorprize Saat Nobar Timnas vs Irak

Kamis, 2 Mei 2024 - 19:33 WIB

Gagal Tundukkan Irak, Peluang Indonesia Tampil di Olympiade Paris Makin Tipis. Lawan Guinea Bukan Kaleng kalengan..?

Kamis, 2 Mei 2024 - 19:28 WIB

Hardiknas 2024: Pinto Tekankan Peran Pendidikan dalam Meningkatkan IPM Jambi

Kamis, 2 Mei 2024 - 13:26 WIB

Pentingnya Pendidikan, Kohati Tanjab Barat Gelar Lomba Mewarnai Tokoh Ki Hajar Dewantara

Kamis, 2 Mei 2024 - 11:00 WIB

Sukseskan Tahapan Pilkada, KPU Tanjab Timur Rekrut PPS: Berikut Tata Cara dan Syaratnya

Senin, 29 April 2024 - 22:46 WIB

Sambangi Ketua PWI Kota Jambi, Ini Yang Disampaikan Kepala Imigrasi Kelas I TPI Jambi

Minggu, 28 April 2024 - 20:28 WIB

Halal Bi Halal DPC PERADI Jambi Berbagi dan Peduli Terhadap Anak Yatim Piatu

Berita Terbaru

OPINI

Evolusi Visi ‘Jambi Mantap Terdepan’

Kamis, 2 Mei 2024 - 19:45 WIB