Sejumlah Siswa-siswi Siap Harumkan Nama Tanjab Timur di Kancah Nasional

Kamis, 10 Agustus 2023 - 13:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zabak.id, TANJAB TIMUR – Secara membanggakan, beberapa orang siswa-siswi asal Kabupaten Tanjab Timur berhasil mewakili Provinsi Jambi dalam ajang perlombaan bergengsi tingkat Nasional.

Beberapa lomba tersebut diantaranya, Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tahun 2023 jenjang SD dan SMP Cabang Seni Tari Kreasi.

Siswa-siswi SDN 05 Muarasabak Timur dan SMPN 1 Muarasabak Timur melaju ke tingkat Nasional setelah menjadi juara 1 FLS2N Tingkat Provinsi Jambi.

Perwakilan pelajar dari SDN 05 Muarasabak Timur dan SMPN 1 Muarasabak Timur ini lolos menjadi 10 besar, serta akan mengharumkan nama Kabupaten Tanjab Timur ditingkat Nasional, usai menyisihkan sejumlah Provinsi lainnya di Indonesia untuk maju pada babak Grand Final di Jakarta pada tanggal 14 hingga 19 Agustus mendatang.

SDN 05

Pada lomba kali ini, perwakilan pelajar dari SMPN 1 Muarasabak Timur menampilkan Tari Kreasi Srilasi yang terinspirasi dari Tari Seribu Lilin.

Dimana, Tari Seribu Lilin tersebut merupakan salah satu tari tradisi melayu yang kerap ditampilkan pada acara pernikahan di Bumi Sepucuk Nipah Serumpun Nibung ini.

Baca Juga :  Ketua Komisi IV Fadli Sudria Berharap Libur Panjang Tidak Mengganggu Pelayanan Publik

Selain itu, tari ini juga mengandung kekuatan spirit dan kekayaan budaya lokal yang tercermin dalam gerak, musik dan busananya.

Ketiga siswa-siswi SMPN 1 Muarasabak Timur yang mewakili Provinsi Jambi tersebut adalah Faisal, Meranti Isabella dan Keysia Agustina, dibawah binaan Kepala SMPN 1 Muara Sabak Timur Jumsiah, S.Pd.

Sementara itu, perwakilan siswa-siswi SDN 05 Muara Sabak Timur menampilkan tari Kowak, yang terinspirasi dari aktivitas masyarakat lokal saat mencari burung Kowak.

Tari ini akan menggambarkan kegiatan anak-anak Kabupaten Tanjab Timur saat mencari burung kowak sambil bermain.

Siswa-siswi yang akan menampilkan tari ini adalah Fahma Hafiza, Ardo Noval Saputra dan Olivia Trianti Siregar. Mereka dibawah binaan Kepala SDN 05 Muarasabak Timur, Hj. Zaitun S.Pd Ina M.Pd.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tanjab Timur, M. Eduard mengutarakan, saat ini para siswa berprestasi itu tengah mempersiapkan diri guna mengikuti perlombaan tersebut.

“Mereka terus berlatih dibantu oleh para guru pendamping dan pihak sekolah. Agar nantinya mereka benar-benar siap untuk mengikuti ajang lomba tingkat Nasional itu,” ujarnya.

Baca Juga :  Karyawan Asian Agri Gelar Aksi Kemanusiaan Dalam Rangka Hari Donor Darah se-Dunia

Rasa banggapun dilontarkan oleh Kadis Pendidikan ini kepada siswa-siswi Kabupate Tanjab Timur yang mampu mengukir prestasi hingga tingkat Nasional itu.

Dirinya merasa optimis, jika siswa-siswi asli Kabupaten Tanjab Timur yang mewakili Provinsi Jambi itu mampu menorehkan prestasi terbaik pada lomba di tingkat Nasional nantinya.

“Saya yakin, anak-anak kita ini nantinya mampu memberikan hasil yang terbaik dan mampu mengharukan nama Provinsi Jambi, khususnya Kabupaten Tanjab Timur di tingkat Nasional. Mohon doanya juga dari seluruh masyarakat kabupaten ini, agar anak-anak kita tersebut mampu menoreh prestasi yang gemilang,” tegasnya.

Lanjut, M. Eduard menuturkan, tidak hanya Lomba Tari Kreasi saja, ada beberapa lomba tingkat Nasional lainya yang juga diikuti siswa-siswi dari Kabupaten Tanjab Timur, mewakili Provinsi Jambi di tingkat Nasional.

Yakni, lomba Olimpiade Sains Nasional Cabang IPA, yang diikuti oleh Aisya Safitri, siswa dari SDN 57 Kampung Laut, Kecamatan Kuala Jambi, yang akan mengikuti olimpiade ini pada akhir Agustus 2023 nanti.

Selain itu, pada ajang O2SN Tingkat Nasional, siswa SMPN 17 Tanjab Timur mewakili Provinsi Jambi pada cabang Atletik, yakni Tolak Peluru, Lari 100 Meter dan Lompat Jauh.

Baca Juga :  SHARP Bagikan Promo THR

Siswa yang mengikuti perlombaan itu atas nama Wahyu Saputra, dibawah binaan Kepala SMPN 17 Tanjab Timur, Hasnah, S.Pd.

“Menurut saya, ini sebuah prestasi yang patut kita syukuri. Dimana, anak-anak kita bisa tampil dan bersaing dengan sekolah-sekolah lainya se Indonesia. Tentunya ini tidak lepas dari dukungan dan perhatian Bapak Bupati Tanjab Timur pada bidang pendidikan,” tuturnya.

Sementara itu, Bupati Tanjab Timur, Romi Hariyanto, melalui Sekretaris Daerah Kabupaten Tanjab Timur, Sapril, mengucapkan selamat kepada seluruh tenaga pendidik di Kabupaten Tanjab Timur yang telah berhasil meningkatkan prestasi, minat dan bakat peserta didik di Kabupaten Termuda di Provinsi Jambi ini.

“Ini merupakan salah satu bagian dari berbagai prestasi yang berhasil di raih oleh siswa-siswa kita, baik ditingkat Provinsi hingga Nasional. Kami yakin, bahwa anak-anak kita ini mampu dan bisa bersaing dengan siswa-siswi di kota-kota atau Kabupaten yang lebih maju,” pungkasnya. (*/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

Sinyal Gerindra Dukung Haris-Sani Menguat, Haris-Sani Hadiri Acara di Rumah SAH
“mostbet Oyun Hesabınıza Sign In Yapmanın Yollar
Mess Jambi di Masa Gubernur Jambi Al Haris (1) : Tak Ada Lagi Kesan Angker
Glory Casino Oyun Web Sitesine Giriş Ve Promosyonların Kazanılması Gaziantep Koren Kimy
Türkiye’nin En İyi Bahis Şirketi Ve Online Casin
Türkiye Resmi Web Sites
Sering Salahgunakan Profesi, JMSI: Tendik di Minta Jangan Takut dan Gentar Hadapi Oknum Wartawan
Lontaran Kata “Bango” Dari Salah Satu Pemuda Jambi untuk Al Haris, Ini Maknanya Menurut Tokoh Adat

Berita Terkait

Kamis, 5 Januari 2023 - 20:30 WIB

Gates Of Olympus Online Oyna Slotlara Genel Bakış Entrance Of Olympus Slot Makinesi Için Kaydolu

Berita Terbaru

BERITA

“mostbet Oyun Hesabınıza Sign In Yapmanın Yollar

Sabtu, 18 Mei 2024 - 09:54 WIB

BERITA

Türkiye’nin En İyi Bahis Şirketi Ve Online Casin

Sabtu, 18 Mei 2024 - 08:23 WIB