Zabak.id –Pemerintah Daerah Kabupaten Batanghari akan menargetkan seluruh Masyarakat Batanghari memiliki sertifikat tanah.
Untuk itu Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief mengajak agar untuk segera mengurus sertifikat, karena ini juga bagian dari capaian target kerja.
“Target kami pada 2024 ini, semua tanah masyarakat sudah memiliki sertifikat. Mumpung sekarang ini ada program dari BPN untuk mengurus sertifikat tanah,” katanya.
Fadhil juga mengatakan, hal ini diminta kepada semua pihak untuk segera menginformasikan kepada masyarakat. Jika semua masyarakat sudah memiliki sertifikat atas tanahnya, harapannya tidak ada lagi muncul masalah terhadap tanah tersebut.
“Jika semua sudah urus, sekecil apapun ukuran tanahnya bisa dibuat sertifikat. Karena semuanya diukur dengan titik koordinat. Tidak akan bisa lagi dirubah-rubah ukurannya oleh orang lain,” sebutnya.(rif/adv)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.