Hari Raya Idul Adha 1444 H Bank Jambi Potong 52 Hewan Kurban

Kamis, 29 Juni 2023 - 21:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dewan Direksi Bank Jambi Pantau Prosesi Pemotongan Hewan Kurban di Gedung Mahligai 9 pada 29 Juni 2023. (Dok: Hanif/Humas)

Dewan Direksi Bank Jambi Pantau Prosesi Pemotongan Hewan Kurban di Gedung Mahligai 9 pada 29 Juni 2023. (Dok: Hanif/Humas)

Zabak.id, JAMBI – Dalam rangka hari raya Idul Adha 1444 Hijriah, Bank Jambi kembali melakukan prosesi pemotongan hewan kurban. Total hewan kurban pada kali ini adalah sebanyak 52 ekor, yang terdiri dari 42 ekor Sapi, 2 ekor Kerbau dan 8 ekor kambing.

Kegiatan ini dilaksanakan usai menjalankan Sholat Idul Adha, kamis (29/06/2023) di Masjid Guru Makki gedung mahligai Bank Jambi.

Disela-sela pemotongan hewan kurban, Plt. Dirut Bank Jambi, Khairul Suhairi, mengatakan dari 52 ekor hewan kurban tersebut, dilakukan pemotongan hewan kurban di Bank Jambi Kantor Pusat sebanyak 5 ekor sapi dan 8 ekor kambing.

Sedangkan sisanya, diserahkan proses pemotongannya di masing-masing kantor cabang Bank Jambi, termasuk kepada beberapa pondok pesantren dan masjid dibeberapa wilayah Provinsi Jambi.

Baca Juga :  Bupati Tanjab Barat Sambut Baik Kunjungan Kerja Kanwil Kemenkumham Jambi

“Agak berbeda dalam pemotongan hewan kurban tahun ini, kalau tahun sebelumnya hewan kurban dicabang-cabang disembelih dikantor pusat, tapi untuk tahun ini kami serahkan ke masing-masing cabang untuk pelaksanaan penyembelihan hewan kurban tersebut,” jelas Plt. Dirut Bank Jambi Khairul Suhairi.

Dengan pelaksanaan penyembelihan hewan kurban dimasing-masing kantor cabang Bank Jambi, diharapkan penyaluran daging kurban dapat didistribusikan secara merata, mulai dari Cabang Kerinci hingga Cabang Muara Sabak. Daging kurban pun dapat dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan dimasing-masing kantor cabang.

“Rutinitas pemotongan hewan kurban yang kami lakukan setiap tahun, bertujuan agar kami bisa lebih dekat dengan masyarakat, karena keberadaan kami bukan hanya mencari laba semata, tapi bagaimana agar masyarakat dapat menikmati hasil usaha yang kami miliki,” terangnya.

Baca Juga :  Gubernur Al Haris Launching Repeater GSM di Muara Hemat

Terlebih lagi, hewan kurban yang disembelih adalah berasal dari Dewan Komisaris, Direksi hingga pegawai Bank Jambi. Dalam pendistribusian daging hewan kurban pihaknya pun juga melakukan koordinasi dengan pemda-pemda selaku pemegang saham Bank Jambi. Karena ada beberapa sapi yang tempat pemotongannya diserahkan kepada pemda setempat agar dapat tersebar secara merata kepada masyarakat.

“Agar tepat sasaran, dan pemda mengetahui kegiatan apa saja yang dilakukan Bank Jambi,” katanya.

Sementara itu, Komisaris Independen Bank Jambi, Ansorullah mengatakan berkurban merupakan kewajiban umat Islam yang mampu melaksanakan.

Bank Jambi pun dalam keseharian banyak melakukan komunikasi dengan masyarakat. Salah satu jalinan tali kasih yang dilakukan Bank Jambi adalah dengan berkurban. Karena berkurban, merupakan kewajiban agama Islam.

Baca Juga :  Juni Yanto Terpilih Aklamasi Pimpin BKPMRI Tanjab Timur Dalam Musda ke III

“Semoga apa yang dilakukan Bank Jambi mendatangkan manfaat bagi masyarakat, dan merupakan bentuk kepedulian yang dilakukan Bank Jambi kepada masyarakat, terlebih masyarakat kurang mampu. Kurban yang dilakukan di Bank Jambi, merupakan inisitiaf seluruh pegawai Bank Jambi, yang mengumpulkan sumbangan bersama,” tandas Komisaris Independen Bank Jambi, Ansorullah.

Dalam perayaan dan penyembelihan hewan kurban di Bank Jambi ini, turut hadir Direktur Operasional Pauzi Usman, Direktur Kepatuhan Riza Roziani, para Pemimpin Divisi, Pinca. Cabang Utama, Pinca. Cabang Syariah, serta Karyawan dan Karyawati Bank Jambi Kantor Pusat, Cabang Utama, Cabang Sutomo dan Cabang Syariah.(*/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

Romi Panik, Dukung Laza, Hich atau Istri Sendiri di Pilbup Tanjabtim 2024
Yudi Hariyanto EY Tegas Dukung Al Haris Untuk Gubernur Periode ke 2, ini Kata sekjen DPD NasDem Tanjab Timur
How To Get Your Money Back From An Online Casin
KPU Jambi di Minta Waspada, Diduga ada Oknum Cakada Pecandu Narkoba
Peduli Bencana, SKK Migas Sumbagut Bersama KKKS Riau dan Sumbar Serahkan Bantuan
Gelar Halal Bi Halal, APDESI Jambi Solid Dukung Program Jambi Mantap
Sinyal Gerindra Dukung Haris-Sani Menguat, Haris-Sani Hadiri Acara di Rumah SAH
“mostbet Oyun Hesabınıza Sign In Yapmanın Yollar

Berita Terkait

Minggu, 19 Mei 2024 - 14:35 WIB

Romi Panik, Dukung Laza, Hich atau Istri Sendiri di Pilbup Tanjabtim 2024

Minggu, 19 Mei 2024 - 11:49 WIB

Yudi Hariyanto EY Tegas Dukung Al Haris Untuk Gubernur Periode ke 2, ini Kata sekjen DPD NasDem Tanjab Timur

Minggu, 19 Mei 2024 - 11:18 WIB

How To Get Your Money Back From An Online Casin

Sabtu, 18 Mei 2024 - 20:11 WIB

KPU Jambi di Minta Waspada, Diduga ada Oknum Cakada Pecandu Narkoba

Sabtu, 18 Mei 2024 - 18:00 WIB

Gelar Halal Bi Halal, APDESI Jambi Solid Dukung Program Jambi Mantap

Sabtu, 18 Mei 2024 - 14:01 WIB

Sinyal Gerindra Dukung Haris-Sani Menguat, Haris-Sani Hadiri Acara di Rumah SAH

Sabtu, 18 Mei 2024 - 09:54 WIB

“mostbet Oyun Hesabınıza Sign In Yapmanın Yollar

Sabtu, 18 Mei 2024 - 09:20 WIB

Mess Jambi di Masa Gubernur Jambi Al Haris (1) : Tak Ada Lagi Kesan Angker

Berita Terbaru

1win Turkiye

Çevrimiçi Ücretsiz Slot Machine Game Oyn

Minggu, 19 Mei 2024 - 11:55 WIB

BERITA

How To Get Your Money Back From An Online Casin

Minggu, 19 Mei 2024 - 11:18 WIB