Bupati Gelar Malam Pisah Sambut Ketua Pengadilan Agama Kuala Tungkal

Kamis, 30 Mei 2024 - 22:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zabak.id, TANJAB BARAT – Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag., menggelar acara malam pisah sambut Ketua Pengadilan Agama Kuala Tungkal Kelas 1B dari Syamsul Hadi, S.Ag., M.Sy., kepada Zakaria Ansori, S.H.I., M.H. Kamis (30/05/2024).

Acara yang berlangsung di Rumah Dinas Bupati tersebut turut dihadiri, Dandim 0419/Tanjab, Kapolres Tanjab Barat, Ketua Pengadilan Negeri, Kepala ATR/BPN, Dirut BRI, Kasi Datun Kejaksaan Negeri, Ketua TPP-PKK Tanjab Barat Hj. Fadilah Sadat, Ketua DWP, para asisten, staf ahli bupati, dan kepala OPD.

Baca Juga :  Bank 9 Jambi Bermasalah, Ini Kata Gubernur Al Haris

Dalam sambutannya, Bupati Tanjab Barat, Anwar Sadat mengungkapkan rasa terima kasih kepada Syamsul Hadi, beserta istri atas pengabdian dan kontribusinya selama ini.

“Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat dan masyarakat mengucapkan terima kasih kepada Bapak Syamsul Hadi beserta istri. Semoga sehat dan sukses di tempat tugas yang baru,” katanya.

“Kepada Bapak Zakaria Ansori, saya berharap dapat bergabung dan bekerjasama dalam melayani masyarakat Tanjab Barat, sehingga benar-benar merasa diperhatikan. Saya selalu mendukung dan percaya Pengadilan Agama Kuala Tungkal dapat selalu bersinergi dengan Pemkab Tanjab Barat,” lanjutnya.

Baca Juga :  Diduga Korupsi, Ketua HIWADA Laporkan Dinas Perkim Tanjab Timur

Sementara itu, Syamsul Hadi dalam sambutannya menyampaikan pamit kepada seluruh jajaran Pemkab dan Forkopimda Tanjab Barat.

“Ada banyak hal yang telah kami lakukan terkait layanan. Semua sudah kami usahakan dan upayakan sebaik-baiknya. Semoga ini dapat terus ditingkatkan oleh pejabat berikutnya. Mudah-mudahan apa yang kita cita-citakan dapat terwujud menuju Kabupaten Tanjab Barat Berkah,” imbuhnya.

Pada kesempatan yang sama, Zakaria Ansori memperkenalkan diri dan memohon bimbingan dari Bupati. “Kami memang instansi vertikal tetapi tidak bisa berdiri sendiri, maka dari itu kami butuh sinergitas antara Pengadilan Agama dan Pemkab Tanjab Barat,” katanya.

Baca Juga :  Wabup Tanjab Barat Buka Puasa Bersama Anak Yatim Panti Asuhan Aisyiyah Muhammadiyah

“Kita harus saling bersinergi. Semua saling membutuhkan. Eksekutif pasti membutuhkan legislatif, Mahkamah Agung pun masih tergantung kepada Menteri Keuangan, jadi kita harus saling menguatkan satu sama lain,” pungkas Zakaria Ansori.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id.

Berita Terkait

Al Haris Gubernur Jambi Serahkan Bantuan Dumisake Pendidikan dan Dumisake UMKM
Verifikasi Syarat, KPU Jambi: Al Haris-Sani MS, Romi-Sudirman BMS
Al Haris Gubernur Jambi Pimpin Apel Puncak Perayaan Pramuka ke-63 di Kota Sungai Penuh
Opini Musri Nauli SH : Kisah Si Bungsu
Ketua DPRD Jambi Resmi Bergelar Doktor dengan Predikat Cumlaude
Safari Subuh di Masjid Baitusalam Kungkai, Al Haris Santuni Anak Yatim dan Dhuafa
Analisis Terbaru Head to Head Dillah-MT vs Laza-Aris: Pengamat Sebut Peta Politik Tanjab Timur Berubah Total
Dihadapan PABPDSI, Gubernul Al Haris: Pilkada Kedepan ini Ciptakan Riang Gembira

Berita Terkait

Sabtu, 7 September 2024 - 19:08 WIB

Al Haris Gubernur Jambi Serahkan Bantuan Dumisake Pendidikan dan Dumisake UMKM

Sabtu, 7 September 2024 - 14:30 WIB

Verifikasi Syarat, KPU Jambi: Al Haris-Sani MS, Romi-Sudirman BMS

Sabtu, 7 September 2024 - 14:23 WIB

Al Haris Gubernur Jambi Pimpin Apel Puncak Perayaan Pramuka ke-63 di Kota Sungai Penuh

Sabtu, 7 September 2024 - 14:19 WIB

Opini Musri Nauli SH : Kisah Si Bungsu

Sabtu, 7 September 2024 - 00:16 WIB

Ketua DPRD Jambi Resmi Bergelar Doktor dengan Predikat Cumlaude

Jumat, 6 September 2024 - 09:04 WIB

Analisis Terbaru Head to Head Dillah-MT vs Laza-Aris: Pengamat Sebut Peta Politik Tanjab Timur Berubah Total

Kamis, 5 September 2024 - 22:30 WIB

Dihadapan PABPDSI, Gubernul Al Haris: Pilkada Kedepan ini Ciptakan Riang Gembira

Kamis, 5 September 2024 - 19:00 WIB

Gubernur Jambi Al Haris Ajak Siswa SMA 3 Tebo Cintai dan Bangun Karakter Bangsa

Berita Terbaru

BERITA

Opini Musri Nauli SH : Kisah Si Bungsu

Sabtu, 7 Sep 2024 - 14:19 WIB

ADVETORIAL

Ketua DPRD Jambi Resmi Bergelar Doktor dengan Predikat Cumlaude

Sabtu, 7 Sep 2024 - 00:16 WIB