Buka Porprov Cabang Basket, Gubernur Al Haris: Sebagai Ajang Unjuk Bakat Anak Muda Bidang Olahraga

Senin, 3 Juli 2023 - 20:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zabak.id, JAMBI – Gubernur Jambi Al Haris, mengatakan, Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) Jambi Tahun 2023 menjadi ajang untuk memperlihatkan bakat anak muda Jambi khususnya dalam bidang Olahraga.

Hal ini disampaikan Gubernur pada saat Open ceremony Porprov ke-XXIII Provinsi Jambi Tahun 2023 Cabang Basket, bertempat di lapangan GOR Kota Baru, Senin (03/07/2023).

“Kita berharap kedepannya PORPROV ini tidak hanya sebagai ajang untuk bersilaturahmi tetapi menjadi ajang untuk menyiapkan generasi muda khususnya Cabang Olahraga Basket di Provinsi Jambi. Kedepan ini akan terus berkesinambungan dalam mencetak generasi muda Basket dan dapat mengharumkan nama Jambi di tingkat nasional maupun internasional,” ujar Gubernur Al Haris.

Baca Juga :  Bupati Berharap Santri Harus Berperan Aktif Mengikuti Event Kegiatan MTQ

Gubernur Al Haris menyebutkan, pelaksanaan Porprov ini berlangsung di kabupaten/kota dikarenakan ketidaksiapan dalam penyelenggaraan ini, maka KONI Provinsi Jambi mengambil alih pelaksanaan PORPROV ke-XXIII yang berlangsung di Provinsi Jambi.

“PORPROV Provinsi Jambi tahun 2023 ini seyogya-nya dilaksanakan di kabupaten/kota, akan tetapi mereka tidak siap dalam hal ini, maka KONI Provinsi Jambi mengambil alih pelaksanaan PORPROV tahun ini. Kita berharap kedepan siklus olahraga di Provinsi Jambi tidak stagnan dan dapat menyumbangkan prestasi,” sebut Gubernur Al Haris.

Dalam kesempatan tersebut, orang nomor satu di Provinsi Jambi ini juga menyampaikan pesan kepada para kontingen atlet basket kabupaten/kota untuk dapat menjaga sportivitas dan berharap olahraga ini menjadi media berkomunikasi serta meraih prestasi.

Baca Juga :  Lakukan Fungsi Pengawasan, H Bakri Tinjau Pekerjaan Jalan di Kabupaten Tebo

“Kita berharap pada hari ini semua atlet kontingen bisa bermain dengan baik ya, ciptakan hubungan-hubungan baik di antara anakku sekalian. Dan jangan lupa bawa tetap sportivitas ya, kita ingin menang tapi jaga bahwa olahraga ini sebagai media kita untuk berkomunikasi, media kita untuk hidup sehat dan media kita untuk meraih prestasi,” tutup Gubernur Al Haris.

Sementara itu, Ketua Umum KONI Provinsi Jambi Budi Setiawan mengatakan bahwa event Porprov sebagai wujud realisasi pembinaan prestasi olahraga di seluruh kabupaten/kota se-Provinsi Jambi dan sebagai motivator penggerak kegairahan masyarakat untuk senang berolahraga.

Baca Juga :  Hairul Suhairi di Lantik Gubernur Al Haris Lantik Jadi Direktur Utama Bank Jambi

Sementara itu juga, Ketua Umum Pengurus Provinsi Persatuan Basket Seluruh Indonesia (Pengprov PERBASI) Provinsi Jambi Fadhil Asrul melaporkan bahwa pelaksanaan PORPROV Cabang Basket diikuti oleh 10 Tim kabupaten/kota kecuali Tim Kota Jambi, dan acara ini berlangsung pada tanggal 03 – 09 Juli 2023.

Opening Ceremony Porprov ke-XXIII Cabang Basket ini turut dihadiri oleh Anggota DPRD Provinsi Jambi Budiyako, Ketua BPD HIPMI Provinsi Jambi, para pengurus Cabor dan OPD terkait. (us/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

Pengamat: Haris-Sani Berpeluang Besar Kembali Diusung PAN, PKB dan PKS di Pilgub Jambi 2024
Sistem Kesehatan: Antara Harapan dan Luka Ibu Sri
Gubernur Al Haris: Memimpin Jambi Menuju Keberlanjutan Gambut Nasional
Kembalikan Formulir ke PDIP, Al Haris: Saya Berharap 2024 Mengulang Kembali Masa Perjuangannya
Wagub Sani: Santri Ponpes Irsyadul ‘Ibad Cikal Bakal Generasi Penerus Bangsa
PAN Keluarkan 2 Rekomendasi Bacalon Bupati Tanjab Timur, Berikut Pernyataan Masing-masing Tim dan KPU!
Jambi didalam sorotan Nasional dan Internasional 
Bersama Puluhan Timnya Datangi Nasdem, Muslimin Tanja Serius Maju Cabup Tanjab Timur

Berita Terkait

Kamis, 9 Mei 2024 - 20:36 WIB

Pengamat: Haris-Sani Berpeluang Besar Kembali Diusung PAN, PKB dan PKS di Pilgub Jambi 2024

Kamis, 9 Mei 2024 - 00:59 WIB

Sistem Kesehatan: Antara Harapan dan Luka Ibu Sri

Rabu, 8 Mei 2024 - 18:21 WIB

Gubernur Al Haris: Memimpin Jambi Menuju Keberlanjutan Gambut Nasional

Rabu, 8 Mei 2024 - 17:48 WIB

Kembalikan Formulir ke PDIP, Al Haris: Saya Berharap 2024 Mengulang Kembali Masa Perjuangannya

Rabu, 8 Mei 2024 - 16:39 WIB

PAN Keluarkan 2 Rekomendasi Bacalon Bupati Tanjab Timur, Berikut Pernyataan Masing-masing Tim dan KPU!

Rabu, 8 Mei 2024 - 12:40 WIB

Jambi didalam sorotan Nasional dan Internasional 

Selasa, 7 Mei 2024 - 22:47 WIB

Bersama Puluhan Timnya Datangi Nasdem, Muslimin Tanja Serius Maju Cabup Tanjab Timur

Selasa, 7 Mei 2024 - 22:16 WIB

Kembalikan Formulir Bacabup ke PDIP, MT di Beri Bunga dari Megawati Sebagai Bentuk Cinta

Berita Terbaru

OPINI

Eksploitasi Anak di Bawah Cahaya Bulan Kota Jambi

Kamis, 9 Mei 2024 - 19:15 WIB

BERITA

Sistem Kesehatan: Antara Harapan dan Luka Ibu Sri

Kamis, 9 Mei 2024 - 00:59 WIB