Ada Kejanggalan di Pilkades Sungai Jambat

Sabtu, 6 Agustus 2022 - 20:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

konyol-calon-kades-ngamuk-kerahkan-massa-rusak-kantor-desa-dwc

konyol-calon-kades-ngamuk-kerahkan-massa-rusak-kantor-desa-dwc

Zabak.id – Salah satu warga Kecamatan Sadu (M) gagal mendaftar untuk mengikuti pemilihan Kepala Desa di Sungai Jambat. Lantaran terlambat beberapa jam menyerahkan berkas kepada Panitia.

M bercerita Ikhwal keterlambatan dirinya menyerahkan berkas pendaftaran.

“Saya mengetahui informasi pemilihan kades disini satu pekan sebelum pendaftaran berakhir. Selama satu pekan itu saya gunakan untuk melengkapi berkas pendaftaran. Itu pun masih terlambat. Karena pendaftaran dibuka pukul 08.00 – 16.00 berdasarkan Peraturan Bupati (Perbup),” ujar M kepada zabak.id, Sabtu (06/07).

Saya hanya terlambat beberapa jam untuk mengurus berkas pendaftaran. Dikarenakan keterlambatan mengikuti tes baca tulis Al-Qur’an di KUA Kecamatan Sadu.

“Sebelumnya saya sudah menelpon ustadz yang ada di KUA, bahwa saya mau tes baca tulis Al-Qur’an. Ustadz nya pun menjawab silahkan datang ke kantor. Dan saya pun kesana, setibanya saya disana, kemudian orang disana bilang bahwa tidak bisa lagi untuk tes baca Al-Qur’an dengan alasan sudah tutup,” ujar M.

Baca Juga :  Jelang Hari Pancasila, Ketua DPRD Tanjabtim Minta Masyarakat Untuk Tetap Konsisten dan Komitmen Meneruskan Cita-cita Pendiri Bangsa

Seharusnya panitia pemilihan Kepala Desa di Sungai Jambat harus menerima alasan keterlambatan saya, karena itu bukan murni kesalaha saya.

Ketua Panitia Pemilihan Kepala Desa Sungai Jambat Leccuander, yang juga merupakan Kepala Sekolah SMP N 18 Tanjung Jabung Timur setelah dihubungi melalui pesan WhatsAppnya, sayangnya belum ada jawaban.

Sementara, salah satu putra daerah Kecamatan Sadu Abdullah, menilai pemaknaan pembukaan pendaftaran pada pukul 08.00 pagi sampai dengan pukul 16.00 sore setiap hari terlalu sempit. Bukan nya hitungan jam dalam 1 hari itu di mulai pada pukul 06.00 pagi sampai pada pukul 00.00,” tanya Acok, sapaan akrab Abdullah.

Baca Juga :  H Bakri Lagi-lagi Berhasil Perjuangkan Anggaran Inpres Untuk Jalan di Tanjab Timur

Dikatakan Acok, dengan adanya kejadian ini, kami akan mendampingi calon yang di tolak oleh panitia pemilihan Kades untuk melakukan upaya hukum dengan menggugat di PTUN.

Lanjut Acok, dengan tidak di akomodir nya calon Kades, ini menjadi preseden buruk demokrasi di Tanjabtim khususnya di Kecamatan Sadu. Kalau panitia mengatakan berdasarkan Perbup, maka kami bercerita tentang UUD 1945, setiap warga negara berhak di pilih dan memilih selagi hak politiknya tidak di cabut, mana tinggi UUD dengan Perbub, ujar Acok dengan nada kecewa.

Baca Juga :  Petani Kelapa Sawit Indonesia Terima Kasih ke Presiden Jokowi Karena Cabut Larangan Ekspor 

Acok juga mempertanyakan netralitas ketua panitia pemilihan Kades, apakah memang independen atau ada kepentingan lain.

“Penduduk Desa Sungai Jambat hampir mencapai 2000 penduduk, apakah tidak ada lagi Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan Tokoh Agama yang bisa di pilih untuk menjadi ketua panitia. Kenapa Kepala Sekolah yang dipilih,” tanya Acok.

Kami khawatir nantinya, kepala sekolah yang menjadi ketua panitia akan mengganggu aktifitas belajar mengajar di sekolah yang di pimpinnya, pungkas Acok. (win)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

Sistem Kesehatan: Antara Harapan dan Luka Ibu Sri
Gubernur Al Haris: Memimpin Jambi Menuju Keberlanjutan Gambut Nasional
Kembalikan Formulir ke PDIP, Al Haris: Saya Berharap 2024 Mengulang Kembali Masa Perjuangannya
Wagub Sani: Santri Ponpes Irsyadul ‘Ibad Cikal Bakal Generasi Penerus Bangsa
PAN Keluarkan 2 Rekomendasi Bacalon Bupati Tanjab Timur, Berikut Pernyataan Masing-masing Tim dan KPU!
Jambi didalam sorotan Nasional dan Internasional 
Bersama Puluhan Timnya Datangi Nasdem, Muslimin Tanja Serius Maju Cabup Tanjab Timur
Kembalikan Formulir Bacabup ke PDIP, MT di Beri Bunga dari Megawati Sebagai Bentuk Cinta

Berita Terkait

Kamis, 9 Mei 2024 - 00:59 WIB

Sistem Kesehatan: Antara Harapan dan Luka Ibu Sri

Rabu, 8 Mei 2024 - 18:21 WIB

Gubernur Al Haris: Memimpin Jambi Menuju Keberlanjutan Gambut Nasional

Rabu, 8 Mei 2024 - 17:48 WIB

Kembalikan Formulir ke PDIP, Al Haris: Saya Berharap 2024 Mengulang Kembali Masa Perjuangannya

Rabu, 8 Mei 2024 - 17:01 WIB

Wagub Sani: Santri Ponpes Irsyadul ‘Ibad Cikal Bakal Generasi Penerus Bangsa

Rabu, 8 Mei 2024 - 16:39 WIB

PAN Keluarkan 2 Rekomendasi Bacalon Bupati Tanjab Timur, Berikut Pernyataan Masing-masing Tim dan KPU!

Selasa, 7 Mei 2024 - 22:47 WIB

Bersama Puluhan Timnya Datangi Nasdem, Muslimin Tanja Serius Maju Cabup Tanjab Timur

Selasa, 7 Mei 2024 - 22:16 WIB

Kembalikan Formulir Bacabup ke PDIP, MT di Beri Bunga dari Megawati Sebagai Bentuk Cinta

Selasa, 7 Mei 2024 - 14:51 WIB

Wagub Sani Minta FGD Penanganan Banjir Sungai Batang Merao Dapatkan Solusi Permanan

Berita Terbaru

BERITA

Sistem Kesehatan: Antara Harapan dan Luka Ibu Sri

Kamis, 9 Mei 2024 - 00:59 WIB