Zabak.id, TANJAB TIMUR – Jerambah beton yang di bangun 2015 silam nyaris roboh, hal ini membuat Camat Kuala Jambi Taufiq Kurniawan, S.STP langsung turun meninjau lokasi yang terletak di Jalan Kopra RT 11 Kelurahan Kampung Laut.

Masyarakat setempat sudah lama mengeluhkan jalan tersebut, bahkan sudah beberapa kali ada pihak yang akan mengajukan permohonan bantuan ke Dinas PU Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjab Timur) namun tak kunjung diperbaiki, jalan tersebut merupakan akses utama masyarakat dan akses anak-anak untuk pergi mengaji.

Baca Juga :  PJ Bupati Muaro Jambi Hadiri Hari Jadi Desa Marga Manunggal Jaya

Menanggapi hal tersebut, Taufiq langsung melihat secara nyata, dan sekaligus menghubungi pihak Dinas terkait.

“Barusan Saya menghubungi Dinas Perkim, jawabnya akan secepatnya  di survey ke lokasi,” katanya.

Melihat kondisi jalan tersebut, kemungkinan besar akan membahayakan masyarakat setempat serta pengguna jalan.

“Jalan ini umurnya masih termasuk muda, tapi kondisinya sudah seperti ini,” ujar Mulyadi selaku Ketua Rt 11 kepada awak media, kamis (2/3/2023) saat di lokasi.

Diperkirakan kondisi jalan yang rusak tersebut Jalan tersebut sekitar +- 200M.

Baca Juga :  Dukung KPK Berantas Korupsi, JMSI Bubuhkan 1000 Tandatangan

“Kalau kondisi yang rusak dan itu lumayan panjang, tapi yang parah nian itu sekitar lebih kurang 5M lah bang,” ucap Mulyadi.

Lanjut Mulyadi, meminta kepada pemerintah setempat atau pemerintah yang terkait agar jalan tersebut segara di perbaiki.

“Semoga jalan ini segera diperbaiki sebelum ada korban. Kasian orang-orang yang lewat, apa lagi disitu setiap malamnya banyak anak-anak kecil yang mengaji,” harapnya.

Terpisah, Syarifuddin AMKG Lurah Kampung saat dikonfirmasi melalui via WhatsApp membenarkan adanya kondisi jalan jerambah beton yang memprihatinkan tersebut. Kalau untuk sekarang ini dirinya  hanya bisa berharap  dan perhatian serta perbaikan oleh Dinas terkait.

Baca Juga :  Pansus BOT DPRD Provinsi Jambi Gelar Rapat Bersama Pihak Pasar Angso Duo

“Iya, melihat kondisi jalan yang berada di jalan Kopra tersebut sangat menghawatirkan, bahkan  membahayakan warga pengguna jalan,” ucapnya.(us)