Tangan Dingin Bakri : Keluar Dari Masa Sulit, PAN Jambi Kembali Menuju Kejayaan di Provinsi Jambi

Rabu, 26 Mei 2021 - 13:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

H. A Bakri HM, SE (Eksklusif)

H. A Bakri HM, SE (Eksklusif)

Zabak.id – “Dalam membesarkan Partai PAN ini, saya tidak ingin hanya 1 lampu saja yang menyala, akan tetapi semua lampu harus menyala, sehingga partai PAN ini semakin terang” itulah ungkapan H. Bakri saat pertama kali menduduki kursi ketua DPW PAN Provinsi Jambi dihadapan para kader PAN mulai dari Provinsi hingga ke Desa – Desa.

Saat itu, PAN provinsi Jambi menghadapi masa sulit, ‘Tsunami politik’ yang sangat keras menghantam partai berlambang matahari tersebut. Itu disebabkan bekas Ketua DPW PAN yang juga Gubernur Jambi Zumi Zola menghadapi proses hukum di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam kasus suap uang ketok palu APBD Provinsi Jambi. Paska kejadian tersebut, situasi di internal PAN tidak menentu, apalagi PAN menghadapi hajatan besar di Pilkada Kerinci dan menghadapi persiapan Pemilu 2019.

Baca Juga :  Medan Jalan Menantang, Tim Rumah Aspirasi H Bakri Tinjau Program APBN di Desa Dungun

Secara perlahan – lahan, kinerja H. Bakri mulai menampakkan titik terang dan keluar dari masa sulit. PAN memenangi Pilkada Kabupaten Kerinci dengan mengusung kader sendiri Adirozal dengan kader PPP Ami Taher.

Dalam menghadapi pemilu 2019 lalu, kebangkitan PAN mulai tampak, partai besutan Zulkifli Hasan ini berhasil menambah jumlah kursi di DPRD Provinsi Jambi dari 5 kursi menjadi 7 kursi. Demikian juga kursi PAN di Kabupaten Kota juga mengalami kenaikan yang besar. Dan juga nyaris mendudukkan dua wakilnya dikursi DPR- RI.

Baca Juga :  Ketua DPD BM PAN Sofiansyah Siap Menangkan PAN di Tanjab Barat pada Pemilu 2024

Kejayaan dan kebesaran PAN di provinsi Jambi semakin terang. Keputusan H. Bakri memajukan kader murni di 5 Pilkada Kabupaten dan Kota di provinsi Jambi membuat kejayaan PAN semakin nyata.

3 dari 5 kader murni PAN yang diusung berhasil terpilih menjadi Bupati dan wakil Bupati. Menariknya, di Kabupaten Tanjung Jabung Timur yang merupakan basis PDI-Perjuangan, kader PAN Anwar Sadat dan Khairan berhasil memenangi Pilkada.

Wakil Ketua DPW PAN Provinsi Jambi Hambali mengungkapkan, ketua DPW PAN Provinsi Jambi telah berhasil membawa PAN di provinsi Jambi keluar dari masa sulit. Bahkan, mampu mendongkrak elektabilitas partai. Ia merasa budaya turun ke lapangan dan lebih mengedepankan kekompakan kader partai yang dilakukan Bakri dianggap menjadi alasan bertahannya suara Golkar.

Baca Juga :  Komisi IV DPRD Kota Jambi Kunjungan ke SMPN 01 dan Dinsos Kota Jambi

“Apa yang dilakukan Pak Haji Bakri mampu membawa PAN keluar dari masa sulit hingga bisa berhasil menempatkan dalam capaian saat ini,” ujarnya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

Bawaslu Tanjab Timur Rekrut Ulang Petugas Panwascam, Berikut Jadwalnya;
Daftar ke PDIP untuk Cabup, Aynur Ropik Angkat Isu Kedaulatan Pangan Tanjab Timur
Terakhir Kembalikan Formulir, Teriakan Iqbal Linus Walikota Menggema di DPC PD Kota Jambi
Tokoh Muda HIPMI Bersaing di Pilwako Jambi
MT Intensif Sisir Setiap Wilayah Tanjabtim
Kartini Women’s day Kohati Angkat Bicara Soal Pelecehan Seksual Terhadap Perempuan di Tanjab Barat
KPU Kota Jambi Akan Rekrut Ulang Petugas Adhoc untuk Pilkada
Sukseskan Pilkada Serentak, KPU Tanjab Timur Rekrut Badan Adhoc

Berita Terkait

Selasa, 23 April 2024 - 16:30 WIB

Polsek Mendahara Ilir Amankan 30 Dus Steafoam Dalam Speed Boat Berisikan Baby Lobster

Selasa, 23 April 2024 - 13:21 WIB

Bawaslu Tanjab Timur Rekrut Ulang Petugas Panwascam, Berikut Jadwalnya;

Senin, 22 April 2024 - 22:23 WIB

Daftar ke PDIP untuk Cabup, Aynur Ropik Angkat Isu Kedaulatan Pangan Tanjab Timur

Senin, 22 April 2024 - 22:02 WIB

Terakhir Kembalikan Formulir, Teriakan Iqbal Linus Walikota Menggema di DPC PD Kota Jambi

Senin, 22 April 2024 - 21:29 WIB

Tokoh Muda HIPMI Bersaing di Pilwako Jambi

Minggu, 21 April 2024 - 19:53 WIB

Kartini Women’s day Kohati Angkat Bicara Soal Pelecehan Seksual Terhadap Perempuan di Tanjab Barat

Minggu, 21 April 2024 - 19:22 WIB

KPU Kota Jambi Akan Rekrut Ulang Petugas Adhoc untuk Pilkada

Minggu, 21 April 2024 - 10:01 WIB

Sukseskan Pilkada Serentak, KPU Tanjab Timur Rekrut Badan Adhoc

Berita Terbaru

BERITA

Tokoh Muda HIPMI Bersaing di Pilwako Jambi

Senin, 22 Apr 2024 - 21:29 WIB