Zabak.id – Setelah meninjau infrastruktur jalan yang akan diperlebar di daerah Simpang 35 Muaro Jambi, Anggota Komisi V DPR RI H A Bakri, HM SE turut meninjau perumahan warga yang akan dibangun drainase di desa Bukit Tempurung kabupaten Tanjab Timur pada Selasa (29/06/2021) siang.

Wilayah tersebut dikatakan warga rawan terjadi banjir ketika turun hujan, oleh karena itu H Bakri meminta kepada balai PUPR Provinsi Jambi segera membuat drainase di permukiman warga tersebut.

“Saya minta segera pihak rekanan PUPR segera membangun drainase disini,warga sudah memberikan izin terkait tanah hingga pembuangan airnya,”pintanya.

Baca Juga :  Dirut RS NH Sebut Anak Buahnya Provokator, Ketua LMP Tanjab Timur Angkat Bicara

Pak Jai salah satu Warga yang ditemui awak media mengatakan bahwa apabila turun hujan perumahan sekitar selalu terkena genangan air, hal itu dikarenakan tidak adanya drainase diwilayahnya.

“Kami berharap agar pemerintah agar dibangukan saluran drainase di desa kami, biar kalo hujan tidak banjir lagi,”harapnya.(red)