Zabak.id, MUARO JAMBI – Bangun tidur di pagi hari, calon Bupati Muaro Jambi Masnah Busro langsung bersiap melaksanakan kewajibannya sebagai seorang muslimah. Usai salat subuh, ibu 3 orang anak ini langsung mempersiapkan diri untuk mengikuti serangkaian kegiatan bersilaturahmi dengan masyarakat Muaro Jambi.

Sesuai jadwal, hari ini beliau mengikuti kegiatan jalan santai dan senam sehat bersama KNPI Provinsi Jambi yang dipusatkan di Desa Kasang Pudak Kecamatan Kumpeh Ulu. Sesampainya di sana, beliau bersama sang calon wakil Bupati Zulkifli I langsung berbaur bersama ribuan peserta jalan santai tersebut. Tak ada sekat, beliau berbaur bersama masyarakat mengikuti jalan santai tersebut. Selain Masnah Busro – Zulkifli I, hadir juga Ketua Tim Koalisi Partai Ivan Wirata, Ketua KNPI Provinsi Jambi Iqbal Linus. Usai kegiatan jalan santai dan senam sehat, para peserta dihibur oleh artis lokal Wak Kocai. Yel-yel MBZ menang untuk Bupati Muaro Jambi pun bergema.

Baca Juga :  Padati Cafe Poppin, Baladewa Antusias Sambut Konser Dewa 19 di Jambi

“Kita mengajak masyarakat kita untuk sejenak berolahraga, menjaga kesehatan dengan jalan santai dan senam sehat. Dengan rutin berolahraga semoga kita selalu diberikan kesehatan,” kata Masnah.

Hadir mengenakan outfit biru dibalut hijab berwarna putih, terlihat Masnah Busro dengan ramah melayani permintaan berfoto dari peserta jalan santai. Masnah Busro bersama Zulkifli pun meminta dukungan dari semua masyarakat untuk mereka dalam Pilkada serentak 27 November mendatang.

“Ijinkan kami untuk melanjutkan pembangunan Muaro Jambi menuju Muaro Jambi MAKMUR. Mohon doa dan dukungannya ya ibu-ibu dan bapak-bapak sekalian untuk Masnah Busro – Zulkifli. MBZ, Lanjutkan, Muaro Jambi, Makmur. Masnah Busro – Zulkifli Menang, menang, menang,’ Kata Masnah Busro yang disambut yel-yel dari peserta jalan santai.(*)