Zabak.id, JAMBI – Bakal Calon Legilatif (Bacaleg) Partai PAN Provinsi Jambi telah mendaftarkan diri di KPU pada Jumat (12/05/2023) lalu.
Gubernur Jambi yang juga Ketua MPP DPW PAN Provinsi Jambi, Al haris turut mengantarkan Bacaleg tersebut dalam kondisi hujan.
Dari seluruh kandidat Bacaleg tersebut tampak dua anak Kepala Daerah turut mendaftar di dapil yang sama yakni Dapil 6 untuk Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjab Timur) dan Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat).
Hal itu dibenarkan oleh Ketua DPW PAN Provinsi Jambi, H Bakri saat dihubungi melalui selulernya pada Senin (15/05/2023).
“Kita memiliki Caleg potensial dari kalangan Milenial, selain Iqbal Linus yang di kenal sebagai Ketua KNPI Provinsi Jambi, kita juga mengantarkan dua anak Bupati yang sama-sama berasal dari Dapil 6 Tanjab Timur dan Tanjab Barat, Insyaallah kita akan dapat 4 kursi di Dapil 6 tersebut,” ujar Anggota DPR RI 3 periode tersebut.
Kandidat tersebut yakni anak Bupati Tanjab Timur Romi Hariyanto yang akan maju di DPRD Provinsi Jambi ialah Bima Audia Pratama.
Saat ini dirinya menjabat sebagai Ketua Umum Karang Taruna Tanjab Timur juga sebagai Ketua Sapma Pemuda Pancasila Tanjab Timur
Bima merupakan anak Romi yang terbilang masih sangat muda, yang saat ini baru berusia 22 tahun, kelahiran 25 Desember 2000.
Bima terjun ke dunia politik pada 2020 lalu saat menjadi Ketua Romy-Roby (R2) Milenial dan memenangkan ayahnya sebagai Bupati Tanjab Timur.
Dirinya pernah berkuliah di Ilmu Pemerintahan Universitas Jambi dan saat ini tengah berkuliah di Universitas Nurdin Hamzah.
Sementara itu anak Ustad Anwar Sadat yang akan bertarung memperebutkan kursi DPRD Provinsi Jambi yakni Muhammad Adib Mubarak.
Saat ini Adib panggilan akrabnya masih berusia 25 tahun, kelahiran 24 Juli 1997.
Ia merupakan Ketua Kadang Taruna Kabupaten Tanjab Barat, dan merupakan lulusan dari Stai An Nadeah Kuala Tungkal.
Dengan membawa nama besar kedua orang tuanya, diprediksi Bima dan Adib memiliki peluang untuk dapat merebut kursi DPRD Provinsi Jambi.
Karena kedua bupati memiliki massa dan pendukung loyalis yang terbukti menghantarkan keduanya menjadi Bupati.(*)