Zabak.id, JAKARTA – Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal Yandri Susanto bersama Utusan Khusus Presiden Raffi Ahmad meluncurkan Pemuda Pelopor Desa dan Penggerak Kebudayaan.

Pemuda Pelopor Desa adalah 12 Aksi Kementerian Desa dan PDT pada poin keenam yaitu Pelopor Pemuda Desa. Pihaknya bersama-sama Utusan Khusus Presiden agar menggaungkan hal ini ke seluruh Nusantara dalam rangkaian Festival Bangun Desa Bangun Indonesia yang pada puncaknya bulan Agustus 2025.

“Akan kita pilih lima kriteria Pemuda Pelopor Desa,” kata Mendes Yandri.

Baca Juga :  Ketua Komisi II Minta Pemkab Prioritaskan Pembenahan Layanan Kesehatan di Tanjab Barat

Mendes Yandri didampingii Wakil Mendes PDT Ariza Patria bersama Utusan Khusus Presiden Raffi Ahmad bakal membumikan semangat Pemuda Pelopor Desa ke seluruh Nusantara.

‘Pesannya tidak boleh minder jadi Pemuda Desa, harus bangga jadi Pemuda Desa karena Desa Maju, Indonesia Maju,” kata Mendes Yandri.

Apalagi saat ini, kata Mendes Yandri, ada program Ketahanan Pangan Dana Desa 20 persen bisa dimanfaatkan Pemuda Desa untuk jadi Direktur BUMDes dan sebagainya.

“Kita ingin Indonesia emas ke depan benar-benar kita nikmati tahun 2045,” tutur Yandri.(*)