Zabak.id, BUNGO – Kemenangan pasangan Dedi-Dayat dalam Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Kabupaten Bungo disambut antusias oleh jajaran Partai Amanat Nasional (PAN). Bahkan Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan, langsung menyampaikan ucapan selamat melalui sambungan video call kepada Dedi Putra.

Momen tersebut terjadi saat Ketua DPW PAN Provinsi Jambi, H. Bakri, bersilaturahmi ke kediaman Dedi Putra di Bungo, Sabtu (5/4) sore. Dalam kunjungan tersebut, H. Bakri didampingi oleh Anggota DPRD Kabupaten Tebo dari Fraksi PAN serta pengurus DPD PAN Tebo.

Baca Juga :  Bukan Hanya Jalan, H Bakri Juga Peduli dan Terbukti Perjuangkan 17 Titik Jembatan Gantung

“Selamat untuk kemenangan ini, tetap rendah hati dan jaga amanah rakyat,” ujar Zulkifli Hasan dalam video call yang disaksikan langsung oleh para kader PAN di lokasi.

H. Bakri menyebutkan bahwa kemenangan pasangan Dedi-Dayat merupakan hasil dari kerja keras seluruh tim dan dukungan masyarakat yang menginginkan keberlanjutan pembangunan di Kabupaten Bungo.

“Ini kemenangan rakyat. PSU telah membuktikan bahwa kepercayaan masyarakat kepada Dedi-Dayat masih sangat kuat. Kami bersyukur dan siap mengawal amanah ini,” ungkap H. Bakri.

Kedatangan H. Bakri dan rombongan juga menjadi ajang konsolidasi dan penyemangat bagi seluruh kader PAN, baik di Kabupaten Bungo maupun Tebo. Ia juga meminta agar seluruh kader tetap menjaga suasana kondusif dan menunggu hasil resmi dari KPU.

Baca Juga :  Tiga Bulan Menjabat Bupati Muaro Jambi, Bachyuni Siapkan Laporan Evaluasi Untuk Mendagri

Dengan hasil quick count yang menunjukkan keunggulan signifikan, pasangan Dedi-Dayat dipastikan melaju kembali sebagai pemimpin Kabupaten Bungo. Dukungan dari DPP PAN melalui Zulkifli Hasan menjadi bukti kuat bahwa kemenangan ini mendapat perhatian hingga ke tingkat pusat.(*)