Jelang Ramadhan, DPRD Kota Jambi Minta Pemkot Pantau Harga Komoditas Pangan

Senin, 7 Maret 2022 - 18:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zabak.id – Sebulan jelang Ramadhan tahun 2022, sejumlah komoditi mulai mengalami kenaikan. Salah satu komoditi (sembilan bahan pokok) yang mengalami kenaikan adalah cabai.

Berdasarkan hasil monitoring harga rata-rata kebutuhan bahan pokok tanggal 2 Maret 2022 yang dilakukan oleh Disperindag Provinsi Jambi, harga cabai rawit merah mengalami kenaikan harga Rp10 ribu per kilogram.

Pantauan harga cabai di Pasar Induk Angso Duo, Cabe rawit merah mengalami kenaikan harga dari Rp60.000 menjadi Rp70.000 atau sebesar Rp.10.000. Hal itu disebabkan berkurangnya pasokan cabai rawit merah dari Bengkulu, Aceh, Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Untuk Cabai rawit hijau mengalami kenaikan harga dari Rp34.000 menjadi Rp40.000 atau sebesar Rp6.000.

Baca Juga :  Siap Maju, Aqmal Antar Berkas Pencalonan Caketum HMI Tanjab Barat

Sementara di Pasar Rakyat Talang Banjar, Cabai rawit merah juga mengalami kenaikan harga sama dengan di Pasar Induk Angso Duo.

Namun, kini menurut pengakuan pedagang, harga cabai sudah berangsur turun. Harganya berkisar Rp40 ribu per kilogramnya.

“Cabai sejak awal tahun kemarin, memang naik/turun harganya. Tak tentu. Kadang dari agen masuk banyak, kadang kosong,” kata Sofyan, pedagang cabai di Angso Duo, Minggu lalu.

Meski harga tergolong tinggi, namun minat masyarakat membeli cabai tak turun.

“Karena kalau cabai ini bisa beli Rp5 ribu, Rp10 ribu. Tak mesti harus satu kilo. Kalau seperti saya ini sudah punya langganan sendiri,” katanya.

Baca Juga :  DPRD Provinsi Jambi Gelar Paripurna PAW Waka II

Menanggapi hal ini, Anggota DPRD Kota Jambi Sutiono meminta instansi terkait untuk bisa melakukan kontrol terhadap harga-harga komoditi di pasaran. Pasalnya, kondisi itu terus berulang setiap tahun.

“Jadi kita harap pemerintah bisa mengawasi pendistribusian komoditas – komoditas secara benar.

Jangan sampai masyarakat dirugikan, apalagi sekarang masih suasana pandemi.

Kita tahu juga Minyak Goreng juga masih sulit diakses beberapa maayarakat,” katanya.

Sutiono mengatakan, untuk komoditas-komoditas yang rawan terjadi kenaikan, ia meminta pemerintah untuk menjaga pasokan dan mengawasi pendistribusiannya.

“Sehingga jelang ramadhan hingga lebaran nanti, masyarakat tak khawatir harga barang akan naik,” katanya.

Baca Juga :  Timsel Komisi Informasi Provinsi Jambi Buka Pendaftaran Anggota, ini Persyaratannya;

Ditambahkan Sutiono, saat ini sudah terbentuk Satgas Pangan. Ia meminta peran yang lebih optimal.

“Seharusnya barang yang masuk ke Kota Jambi ini tercatat di instansi terkait. Lalu distribusi kemana juga harus jelas. Sehingga arus barang ini mudah terpantau.

Apalagi sekarang sudah ada pasar induk. Jadi perannya harus dioptimalkan,” katanya.

Sementara itu, Wali Kota Jambi, Syarif Fasha mengatakan, pemerintah tetap mengawasi harga-harga komoditas. “Intinya kalau ada yang naik, kita siap untuk operasi pasar. Daging juga begitu, karena stoknya banyak di Bulog,” katanya.(us/adv)

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id.

Berita Terkait

Sosok Aspan Dinilai Layak, Influencer Jambi Dukung Pasangan Aston
Al Haris Ingatkan Seluruh Tim Pemenangan untuk Berpolitik Santun dan Tidak Saling Menyerang
Adu Program Kandidat Pilkada Tanjab Timur: BLT Nelayan vs Bantuan Pompong dan Alat Tangkap, Mana yang Lebih Tepat?
PHR Ajak Rekan-rekan Media FJM Bersinergi Menuju Pilar Utama Target 1 Juta BOPD Minyak
Media Gathering FJM, Mursyid: SKK Migas Telah Banyak Berikan Sumbangsih Untuk Negara
Visi – Misi Tanjab Barat Unggul, Bakal Calon Wakil Bupati Hadir di Stigma Podcast
Saat Al Haris Coffee Morning Bersama 4 Paslon Bupati Kerinci
Suara Ribuan Emak-emak Menggema Teriakkan Laris di Gedung Nasional

Berita Terkait

Selasa, 10 September 2024 - 23:02 WIB

Serial Komedi Politik: Jebakan Cekman, Legenda Politisi Warung Kopi

Selasa, 10 September 2024 - 16:11 WIB

Sosok Aspan Dinilai Layak, Influencer Jambi Dukung Pasangan Aston

Selasa, 10 September 2024 - 10:44 WIB

Sewa Bus Medium Jambi: Solusi Terbaik No 1 Perjalanan Jambi

Senin, 9 September 2024 - 22:54 WIB

HUT Fakultas Ushuluddin ke 48, DWP FUSA Gelar Family Gathering

Senin, 9 September 2024 - 22:35 WIB

Menakar Program BLT Dillah-MT untuk Nelayan: Cerminan Kebijakan Usang yang Tidak Visioner

Senin, 9 September 2024 - 18:06 WIB

Al Haris Ingatkan Seluruh Tim Pemenangan untuk Berpolitik Santun dan Tidak Saling Menyerang

Senin, 9 September 2024 - 17:53 WIB

Edi Purwanto Pimpin Paripurna Pelantikan 55 Dewan Periode 2024-2029

Senin, 9 September 2024 - 11:31 WIB

Adu Program Kandidat Pilkada Tanjab Timur: BLT Nelayan vs Bantuan Pompong dan Alat Tangkap, Mana yang Lebih Tepat?

Berita Terbaru

BERITA

Sewa Bus Medium Jambi: Solusi Terbaik No 1 Perjalanan Jambi

Selasa, 10 Sep 2024 - 10:44 WIB