Gubernur Jambi Al Haris Resmikan Gedung Mahligai 9 Bank Jambi

Jumat, 4 Februari 2022 - 11:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zabak.id – Gubernur Jambi Al Haris secara langsung meresmikan Gedung Mahligai 9 Bank Jambi, Telanaipura, Kota Jambi, Jumat, 4 Februari 2022.

Dalam sambutannya, Al Haris mengatakan bahwa pada hari yang berbahagia ini, atas nama Pemerintah Provinsi Jambi, mengucapkan selamat atas Peresmian Mahligai 9 Tower Bank Jambi ini.

“Saya berharap dengan gedung baru ini bisa terus diimbangi dengan pemberian pelayanan yang terbaik dan optimal bagi masyarakat, seperti halnya raga akan kosong tanpa jiwa yang mengisi, gedung baru Bank 9 Jambi ini ibarat raga, dan jiwanya adalah pelayanan yang terbaik kepada para nasabah. Dengan gedung yang megah, tentu saja pelayanannya juga harus mewah, pelayanan optimal yang berasal dari hati adalah pemberian sederhana termewah yang bisa diberikan kepada nasabah,” kata Al Haris.

Baca Juga :  Demi Percepatan Pembangunan, Gubernur Al Haris Jalin Sinergisitas Bersama Danrem 042 Gapu

Al Haris menyatakan bahwa Bank Jambi dengan segala upaya merintis hingga kini dapat menjangkau hingga ke pelosok Negeri Jambi.

“Dengan spirit membangun daerah, Bank Jambi kini mampu meraih hati rakyat Jambi dan menjadi salah satu motor penggerak perekonomian masyarakat Kabupaten/Kota se Provinsi Jambi. Selaku kepala daerah, saya berharap kehadiran gedung baru ini dapat semakin meningkatkan kinerja dan menambah semangat seluruh jajaran Bank Jambi dalam mengoptimalkan pelayanan kepada nasabah serta memantapkan peran Bank Jambi dalam meningkatkan pertumbuhan perekonomian Provinsi Jambi,” ujar Al Haris.

Baca Juga :  MoU Bersama UIN, Gubernur Al Haris Sebut Kerjasama Untuk Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Al Haris mengharapkan dengan adanya gedung baru ini hendaknya menjadi representasi bahwa Bank Jambi akan terus berbakti dan mengabdi kepada masyarakat Jambi. “Dengan memberikan pelayanan optimal, tidak cepat merasa puas ditengah pencapaian-pencapaiannya, karena Bank Jambi memiliki tanggung jawab yang sangat besar sebagai salah satu tonggak penopang perekonomian Provinsi Jambi dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” harap Al Haris.

Al Haris menjelaskan, pada era revolusi industri 4.0, sudah tidak terelakkan lagi, interaksi antara masyarakat dengan pemanfaatan teknologi, terutama teknologi informasi dan komunikasi, hampir semua cara pemenuhan kebutuhan sudah beralih ke sistem digital, mulai dari jual beli, jasa, hingga transaksi pembayaran.

Baca Juga :  Bupati Tanjab Barat Lepas Peserta Pawai Takbiran Hari Raya Idul Adha 1444 H/2023 M

“Sehubungan dengan perkembangan teknologi informasi dan telekomunikasi tersebut, saya menyampaikan apresiasi kepada Bank Jambi, yang telah memiliki inovasi-inovasi layanan berbasis digital yang dapat dimanfaatkan masyarakat Jambi. Namun, pasti akan banyak tantangan seiring perkembangan teknologi, terutama pada perlindungan nasabah dan saya berharap perlindungan nasabah, edukasi, serta literasi kepada nasabah menjadi Pekerjaan Rumah bagi Bank Jambi menghadapi disrupsi era digital banking,” jelas Al Haris.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

H Bakri Kembali Sukses Perjuangkan Empat Ruas Jalan Untuk Tanjab Timur, Berikut Lokasinya!
Gubernur Al Haris Kukuhkan Gugus Tugas Bisnis dan HAM Provinsi Jambi
Gubernur Al Haris: Pemprov Jambi dan Kabupaten/Kota Butuh Pembinaan KPK
Kartini Women’s day Kohati Angkat Bicara Soal Pelecehan Seksual Terhadap Perempuan di Tanjab Barat
Gubernur Al Haris Apresiasi 25 Siswa SMA Negeri 2 Masuk PTN Favorit
Hadiri Harlah IKPMS ke-50, Gubernur Al Haris Puji Semangat dan Komitmen Mahasiswa Desa Simbur Naik
Staf Ahli dan Kadis Kominfo Sambut Kepulangan Mahasiswa Jambi Yang Menimba Ilmu di Perantauan
Bulan Suci Ramadhan 1445 H, Kapolres Tanjab Barat Buka Puasa Bersama Dengan Insan Pers

Berita Terkait

Selasa, 23 April 2024 - 21:45 WIB

Polsek Jelutung Lakukan RJ Terhadap Seorang Bapak Curi Susu Untuk Anak, Kapolresta Jambi Serahkan 13 Kotak Susu

Selasa, 23 April 2024 - 20:40 WIB

H Bakri Kembali Sukses Perjuangkan Empat Ruas Jalan Untuk Tanjab Timur, Berikut Lokasinya!

Selasa, 23 April 2024 - 20:18 WIB

Al Haris Susul Romi Daftar ke Demokrat

Selasa, 23 April 2024 - 19:50 WIB

Gubernur Al Haris Kukuhkan Gugus Tugas Bisnis dan HAM Provinsi Jambi

Selasa, 23 April 2024 - 16:51 WIB

Gubernur Al Haris: Pemprov Jambi dan Kabupaten/Kota Butuh Pembinaan KPK

Selasa, 23 April 2024 - 13:21 WIB

Bawaslu Tanjab Timur Rekrut Ulang Petugas Panwascam, Berikut Jadwalnya;

Senin, 22 April 2024 - 22:23 WIB

Daftar ke PDIP untuk Cabup, Aynur Ropik Angkat Isu Kedaulatan Pangan Tanjab Timur

Senin, 22 April 2024 - 22:02 WIB

Terakhir Kembalikan Formulir, Teriakan Iqbal Linus Walikota Menggema di DPC PD Kota Jambi

Berita Terbaru

BERITA

Al Haris Susul Romi Daftar ke Demokrat

Selasa, 23 Apr 2024 - 20:18 WIB