Zabak.id – Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat) Syarifuddin Secara resmi membuka Kompoetisi (Esportd Indonesia (ESI) yang digelar di Cafe Orang Kaye, Kamis (03/02).
Kompetisi ini dilaksanakan oleh ESI Kab. Tanjab Barat dalam rangka penjaringan atlet Esports di Kabupaten Tanjab Barat.
Ketua ESI Tanjab Barat Sufrayogi Syaiful dalam sambutannya mengucapkan syukur karena bisa melaksanakan kompetisi Esports di Tanjab Barat Ini.
“Esports ini merupakan cabang olahraga baru yang berkembang karena kemajuan teknologi, dan anak muda harus bisa mengikuti kemajuan teknologi, harus bisa memberikan kontribusi nyata untuk masyarakat dan berprestasi dengan kemajuan teknologi ini,” ujarnya.
Wadah Esports seperti ini dikatakan Sufrayogi bisa menjadi bagian dari pilar kemajuan teknologi modern.
“Ke depannya KONI, Pemkab Tanjab Barat semoga bisa memberikan pandangan, masukan kepada Esports agar kami bisa memberikan kontribusi nyata untuk bibit-bibit terutama bisa ikut kompetisi baik di Provinsi bahkan Nasional dan bisa menciptakan atlet yang professional,” jelasnya.
Ia berharap kompetisi kali ini bisa sukses dan mampu menjaring atlet atlet baru dan berprestasi.
Sementara itu Ketua KONI Tanjung Jabunh Barat, Syarifuddin dalam sambutannya mengapresiasi kompetisi yang diadakan, karena ESI merupakan cabang olahraga baru di Tanjabbar.
“Alhamdulillah sejak Sufrayogi mendapat mandat mengurus ESI Tanjabbar, sejak November 2021 cabang Esports ini resmi menjadi anggota KONI,” ujarnya.
Ia menambahkan cabang Olahraga Esports ini merupakan cabang yang sangat luar biasa, tidak perlu mencari atlet, karena atletnya sudah tersedia.
“Saya berharap cabang Olahraga Esports ini bisa menjadi cabang unggulan nantinya, baik di Tanjab Barat maupun Provinsi,” jelasnya.
Terakhir ia berharap kepada pengurus cabang Esports agar dapat mendidik atlet atlet dan menampilkan game yang sifatnya mendidik.(*/win)
Sumber : tribunjambi.com
Gelar Kompetisi ESI, Sufrayogi: Semoga Bisa Menjadi Pilar Kemajuan Teknologi Modern
Penulis : Redaksi
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.