Zabak.id, JAKARTA – Jelang Musyawarah Nasional (Munas) ke XI Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) yang akan diselenggarakan di Palu Sulawesi Tengah, pada 24 hingga 27 November mendatang menjadi momentum untuk saling mengenal diantara alumni HMI.

Majelis Wilayah (MW) KAHMI Jaya (Jakarta) menggelar ramah tamah pada Jumat (18/11) di Hotel Grand Cempaka Jl. Suprapto Cempaka Putih Jakarta Pusat.

Dalam sambutannya Erwin Moeslimin Singajuru mengatakan bahwa KAHMI harus menjadi figur yang mempu memberikn contoh kepada kader HMI, serta memberikan suport untuk kader-kader potensial dalam misi ke umatan dan kebangsaan

Baca Juga :  Komisi I DPRD Kota Jambi Gelar RDP Bersama Satpol-PP Evaluasi Kinerja Tahun 2021

“kita di KAHMI ini harus mampu menjadi figur pemersatu, dengan nafas keIslaman dalam bingkai ke Bhinnekaan” tegasnya

Selain itu, lebih lanjut Stafsus Menkopolhukam tersebut, dirinya mengajak kepada para Alumni HMI untuk terus menerus memberikan dukungan dalam proses kaderisasi

“Para alumni harus memberikan dukungan  untuk keberlangsungan kaderisasi adek-adek semua, kader HMI harus menjadi pejuang, pemikir, dan pembaharu,” pungksnya.

Turut hadir di acara tersebut beberapa Calon Presidium Majelis Nasional Korp Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MN KAHMI) 2022-2027, di antaranya Doli Kurnia, Erwin Muslim ngajuru, Ulla Nurachwaty, Tamsil Linrung, Yapit Sapta Putra, Hanifah Husein, Abdurrahman Sappara.(tif)