Zabak.id, JAMBI – Dinas PUPR Provinsi Jambi melakukan Rapat Koordinasi dan Konsolidasi terkait Pengelolaan Sumber Daya Air dalam Penanganan banjir di Provinsi Jambi.
Selain Kadis PUPR Provinsi Jambi, Rapat yang diselenggarakan di Hotel BW Luxury Jambi pada Kamis, (16/07/2022) itu juga dihadiri Anggota DPR-RI, H. Bakri, Sekda Provinsi Jambi, H. Sudirman, perwakilan TNI dan Polri serta undangan lainnya.
Kepala Dinas PUPR Provinsi Jambi, Ir. Muhammad Fauzi MT mengatakan rapat tersebut membahas rangkaian rencana aksi penanganan banjir di Provinsi Jambi.
Dikatakan Fauzi, strategi dan tindak lanjut yang akan dilakukan pemerintah dalam penanganan banjir di Provinsi Jambi diantaranya dengan membuat rencana aksi jangka pendek dan menengah sebagai acuan.
“Salah satunya dengan pembuatan kolam retensi, pembuatan chek dam, serta pembangunan dan rehabilitasi drainase,” katanya.
Untuk pengendalian jangka menengah, lanjut Fauzi, diperlukan sinergitas baik itu Pemerintah Pusat, Provinsi, dan juga Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Jambi.
“Perlu memperkuat fungsi pengendalian tata ruang dari sisi pemanfaatan (izin bangunan) yang mengakibatkan penyempitan jalur drainase,” tandasya. (us)