Zabak.id, JAMBI – Surat Keputusan (SK) dukungan Partai Amanat Nasional (PAN) terjawab sudah, PAN secara resmi kembali mengusung Al Haris sebagai Bakal Calon Gubernur pada Pilkada serentak 2024 ini.

Hal itu dijelaskan Ketua Komisi Pemenang Pemilu Wilayah (KPPW) PAN Provinsi Jambi, H Madian Saswadi sesuai acara rapat konsolidasi pemenangan pemilu yang akan dihadapi dalam waktu dekat ini, di Rumah PAN Provinsi Jambi kawasan Pattimura, Minggu (21/01/2024) malam.

Ia mengatakan, bahwa SK dukungan (tiket) DPP PAN tadi malam dibacakan langsung oleh Sekretaris DPW PAN Provinsi Jambi, Ahmad Khusaini disela-sela kegiatan Rapat Konsolidasi bersama Ketua-ketua DPD PAN se-provinsi Jambi.

Baca Juga :  Dinas PUPR Provinsi Jambi Hadiri Rapat Desk Konreg Kementerian PUPR

“Iya benar tadi malam SK rekomendasi langsung dibacakan Sekretaris DPW PAN Jambi, Ahmad Khusaini, dihadapan para ketua-ketua DPD PAN,” kata H Madian yang saat menjadi Calon Anggota Legislatif Nomor urut 1 Dapil Kota Jambi ini.

Ditambahkannya, bahwa pembacaan SK tersebut menegaskan kembali pernyataan Wakil Ketua Umum DPP PAN, Yandri Susanto yang beberapa waktu lalu akan mengusung Al Haris kembali maju sebagai Calon Gubernur pada Pilkada serentak 2024 ini.

“Ini mengatakan bahwa pembacaan SK itu, menegaskan pernyataan Waketum PAN beberapa waktu lalu yang akan mengusung Al Haris dalam pilkada serentak ini,” tuturnya.

Baca Juga :  H Robby Nahliansyah Hadir di Pelantikan PGID Tanjab Timur

Pernyataan Sekretaris DPW PAN Jambi, Ahmad Khusaini dalam menyampaikan SK yakni Tim Pilkada pusat menyetujui dan merekomendasikan Al Haris sebagai bakal calon gubernur Jambi periode 2024-2029.

Berikut isi SK yang diterbitkan DPP PAN:

1. Tim Pilkada pusat DPP PAN memerintahkan kepada Al Haris sebagai bakal calon untuk mencari pasangan calon untuk wakil gubernur Jambi.

2. Mendapatkan koalisi partai politik lain untuk memenuhi persyaratan pencalonan pada Pilkada 2024.

3. Melakukan komunikasi intensif dengan DPW, DPD, DPC dan DPRT untuk menggerakkan mesin partai.

Baca Juga :  DPRD Provinsi Jambi Gelar Paripurna PU Fraksi-fraksi Terhadap Perda Perubahan APBD

Sebelumnya Wakil Ketua Umum DPP PAN, Yandri Susanto mengatakan partainya akan mengusung petahana Al Haris dalam Pilgub Jambi 2024. Al Haris disebut gubernur kebanggaan PAN.

“Pak Al Haris ini adalah Gubernur (Jambi) kebanggaan PAN. Salah satu yang kita (DPP PAN) banggakan adalah Gubernur Jambi. Maka Pak Al Haris, kita usung kembali untuk Gubernur Jambi 2024,” kata Yandri saat penyerahan SK Ketua DPD PAN Kota Jambi, beberapa waktu lalu.(Li)