Zabak.id, TOKYO – Mantan Ketua Umum Partai Golkar, Akbar Tanjung menerima penghargaan bintang tanda jasa ‘Grand Cordon of the Order of the Rising Sun‘ dari pemerintahan Jepang. Penghargaan itu diberikan langsung oleh Kaisar Jepang, Naruhito, pada Rabu (09/11/2022).

Akbar Tanjung mengatakan, dirinya didampingi langsung oleh istrinya dan segenap tim berangkat ke istana Kekaisaran Jepang untuk menerima penghargaan itu.

“Pagi ini di Tokyo, saya didampingi oleh istri dan segenap tim, berangkat menuju Istana Kekaisaran Jepang. Saya hadir menerima penghargaan tersebut secara langsung dari Kaisar Jepang Naruhito. Turut mendampingi Kaisar Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida. Kami merasa sangat terhormat atas apresiasi yang telah diberikan kepada saya,” ujar politisi senior Golkar itu.

Baca Juga :  H Bakri Kembali Serap Aspirasi Masyarakat Desa Kebon IX Sungai Gelam

Menurut Akbar Tanjung, penghargaan itu merupakan salah satu komitmen bagi dirinya untuk menghadirkan kerjasama yang baik.

“Penghargaan ini juga menjadi salah satu bukti komitmen kami untuk selalu menghadirkan kerja sama yang baik dengan Pemerintah Jepang,” kata Akbar Tanjung.

Akbar Tanjung tak sendirian menerima penghargaan itu. 12 tokoh lainnya juga menerima penghargaan tersebut.

“Saya juga ingin mengucapkan selamat kepada 12 tokoh lainnya dari seluruh dunia yang telah menerima penghargaan yang sama dengan saya. Semoga seluruh upaya dan niat baik kita diridhoi oleh Allah SWT. Aamiin,” pungkasnya.(*)