Zabak.id, JAMBI – Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Jambi yang membidangi tenaga kerja, meminta PetroChina berkantor di ibukota Provinsi Jambi.

“Hal itu dikarenakan hari ini pihaknya memiliki pekerjaan di Indonesia itu mayoritas ada di Provinsi Jambi Blok Jabung yaitu Tanjab Barat dan Tanjab Timur,” pintanya, saat dihubungi oleh awak media Zabak.id usai Rapat Banggar DPRD Provinsi Jambi dengan pembahasan anggaran tahun 2023, Selasa (09/08/2022) malam.

“Jadi semestinya dia (PetroChina) harus berkantor di Ibukota sehingga juga bisa merekrut tenaga kerja lokal provinsi Jambi, Apalagi dia berkantor di Jambi mencari uang di Jambi dan menghabiskan uang juga di Jambi, tidak mesti harus di luar kota Jambi,” tambah Ketua Fraksi PAN itu.

Baca Juga :  Mampu Kendalikan Pandemi Covid-19, Al Haris Pernah Terima Penghargaan People Of The Year

Fadli mengatakan bahwa penjelasannya itu hanya sebagai himbauan kepada pihak PetroChina agar dapat mempertimbangkan permintaannya itu.

“Ini hanya sebagai himbauan dan mengingatkan kepada pemerintah agar segera merangkul perusahaan-perusahaan luar agar dapat berdomisili di Kota Jambi,” pungkasnya.(us)