Zabak.id, TANJAB BARAT – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-76, Polres Tanjab Barat menggelar Bakti Sosial berupa kegiatan bedah rumah di Parit IV Darat RT 04 rumah milik M. Jumri, Senin, (06/06/2022).

Kapolres Tanjab Barat AKBP Muharman Arta, S.IK menjelaskan, bantuan bedah rumah itu merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka peringatan HUT Bhayangkara ke-76.

“Bedah rumah ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap warga yang membutuhkan bantuan, Dimana rumah kediaman mereka yang masuk kategori tidak layak dilakukan renovasi alias bedah rumah ” jelas Kapolres.

Baca Juga :  Anggota DPRD Rocky Chandra Serahkan Bantuan Jalan Lingkungan ke Payo Selincah

AKBP Muharman Arta, S.IK berharap, Bhakti sosial ini dapat meringankan beban warga, apalagi dalam situasi terdampak pendemi Covid-19 yang semua dapat kita rasakan dari segala sektor terutama dari aspek ekonomi dan Mudah-mudahan bedah rumah ini dapat menjadi amal ibadah dan membawa kebaikan bagi semuanya.

Pemilik Rumah M. Jumri mangaku bersyukur rumah yang telah ditempatinya selama puluhan tahun akhirnya mendapat perbaikan. “Terimakasih atas bantuan bedah rumah ini, semoga Polri semakin berjaya,” katanya.(mal).