Zabak.id, TANJAB TIMUR – Klaim bahwa pasangan Dillah-MT satu paket dengan Romi Hariyanto, Bupati Tanjab Timur sekaligus calon kuat Gubernur Jambi, dinilai dapat menghancurkan perolehan suara Romi di basis politiknya sendiri. Beberapa simpatisan Romi yang kini mendukung pasangan Laza-Aris menyebutkan bahwa klaim ini bisa membingungkan para pemilih dan membuat suara Romi terpecah di dua kubu yang bersaing di Pilkada Tanjab Timur.

“Romi memiliki banyak pendukung di Tanjab Timur. Namun, klaim bahwa Dillah-MT adalah satu paket dengan Romi justru bisa menggerus dukungannya. Apalagi, banyak dari kami yang sekarang berada di barisan Laza-Aris,” ujar Doni salah satu simpatisan Romi yang kini mendukung Laza-Aris.

Baca Juga :  Pengurus HMI Cabang Persiapan Tanjab Timur Resmi di Lantik

Simpatisan tersebut menambahkan bahwa banyak pendukung Romi yang kini tersebar di kedua tim, baik Dillah-MT maupun Laza-Aris, karena keduanya memiliki hubungan dan pengaruh politik yang kuat di wilayah tersebut.

“Klaim ini membuat kebingungan. Kami yang sebelumnya loyal kepada Romi jadi terpecah untuk bupati, tapi untuk gubernur kami solid untuk bang Romi. Kalau tim Dillah selalu menganggap mereka satu paket dengan bang romi dan seolah-olah kami dibarisan Laza tidak mendukung bang romi itu salah besar, jangan sampai kami jadi berbalik karena ulah tim Dillah itu.” tambah simpatisan itu.

Baca Juga :  Breaking News : Raih 337 Suara, Alumni HMI Yogyakarta Komando Baru PBNU

Simpatisan Romi yang mendukung Laza-Aris menilai bahwa jika tidak ada klarifikasi dari Romi Hariyanto, suara di Tanjab Timur akan terpecah.

Menurutnya, Romi harus memperjelas posisinya agar para pendukungnya tidak tercerai-berai dalam dukungan yang justru merugikan dirinya sendiri.(*)