Zabak.id, TANJAB TIMUR – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjab Timur) mengumumkan nama-nama Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kecamatan terpilih pada Pemilihan tahun 2024 di 11 Kecamatan di Tanjab Timur.

Tarmuzi selaku ketua Pokja dan Ketua Bawaslu Tanjab Timur mengatakan nama-nama ini berdasarkan hasil evaluasi Panwaslu Kecamatan existing atau Panwaslu yang sudah ada pada pemilu sebelumnya dan ditambahkan dengan perekrutan calon anggota yang baru, nama-nama ini telah melalui prosedur dan hasil rapat apleno Ketua dan Anggota Bawaslu Kabupaten Tanjab Timur yang digelar pada tanggal 22 Mei 2024.

Baca Juga :  DPRD Kota Jambi Gelar Paripurna Penyampaian Laporan Banggar terhadap KUPA PPAS APBD-P TA 2022

“Panwaslu Kecamatan terpilih nanti akan dilantik pada tanggal 24 Mei 2024 yang bertempat di Hotel Ratu Muara Sabak Barat,” ujar Tarmuzi, Kamis (23/05/2024).

Ketua Bawaslu Tanjab Timur, Tarmuzi berharap kepada Panwaslu Kecamatan terpilih agar dapat menjaga amanah yang diberikan dengan baik sebagai Pilkada serentak 2024 ini.

Nama-nama Panwaslu Kecamatan terpilih Kabupaten Tanjab Timur 2024. Klik Disini