Malam ke-6 Safari Ramadhan Gubernur Al Haris di Sungai Penuh di Sambut Antusias Masyarakat

Sabtu, 16 Maret 2024 - 21:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zabak.id, SUNGAI PENUH – Malam ke-6 Ramadhan, Gubernur Jambi Al Haris kembali melakukan safari Ramadhan di Masjid Raya Rawang, Kota Sungai Penuh, Sabtu (16/03/2024) malam.

Safari Ramadhan Gubernur Al Haris ini di sambut antusias oleh warga, hal itu terlihat dari ramainya jamaah memenuhi Masjid Raya Rawang untuk melaksanakan sholat Isya dan tarawih bersama Gubernur Jambi, Al Haris.

Safari Ramadhan di Masjid Raya Rawang ini juga dihadiri Walikota Sungai Penuh, Ahmadi Zubir, pimpinan Forkopimda Sungai Penuh, pejabat Pemprov Jambi dan pejabat Pemkot Sungai Penuh.

Dikutip dari Pariwarajambi.com, Gubernur Al Haris mengatakan Kerinci dan Sungai Penuh merupakan daerah yang mempunyai potensi pertanian dan wisata, oleh karena itu Pemerintah Provinsi Jambi perlu mendukung dan mendorong kegiatan yang menyentuh masyarakat.

Baca Juga :  Dampingi Dirjen Kebudayaan, Gubernur Al Haris Luncurkan Kenduri Swarnabhumi

“Kita pasang tower repeater GSM di Muara Hemat kemaren sudah dilaunching dan Alhamdulillah disitu sudah ada sinyal, Sayo juga kemaren melihat jembatan Kelok Sago yang nantinya mempersingkat jarak Muara Hemat-Kerinci, itu masih dalam tahap pembangunan dengan anggaran Rp 150 miliar,” kata Al Haris.

“Tadi siang kami juga menyerahkan kapal wisata di Danau Kerinci, dan sore tadi kami membuat kesepakatan dengan Walikota Sungai Penuh dan Pj Bupati Kerinci terkait TPA (Tempat Pembuangan Akhir) sampah dan SPAM Regional (Pendekatan penyediaan air minum melalui pemanfaatan air baku secara bersama dengan melakukan kerja sama antar daerah untuk memenuhi kebutuhan penyediaan ari minum pada daerah-daerah yang tidak memiliki ketersediaan air baku),” jelas Al Haris.

Baca Juga :  Berkat Perjuangan Al Haris, Geopark Merangin Resmi Masuk Geopark Dunia

“Dan tujuan kami juga hadiri disini untuk silaturahmi dengan pemerintah dan warga Sungai Penuh, khusus warga Rawang ini, semoga silaturahmi ini terus terjalin dengan erat,” tambah Al Haris lagi.

Sementara itu, Walikota Sungai Penuh Ahmadi Zubir menyampaikan terima kasih atas kehadiran Gubernur Jambi Al Haris di Kota Sungai Penuh. Ahmadi Zubir mengatakan Al Haris adalah Gubernur Jambi yang paling sering hadir di Kota Sungai Penuh.

“Dari sederetan Gubernur Jambi hanya Pak Gubernur Al Haris lah yang paling sering datang ke Sungai Penuh, hampir setiap bulan, ini menunjukkan ada ikatan antara beliau dengan Kota Sungai Penuh dan Kerinci,” kata Ahmadi Zubir.

Baca Juga :  Wagub Abdullah Sani Terima Lencana Melati dari Gerakan Pramuka

Ahmadi Zubir juga mengatakan dirinya selaku Walikota Sungai Penuh, bersama Pj Bupati Kerinci dan Gubernur Jambi Al Haris baru saja menandatangani MoU pembangunan TPA dan SPAM Regional.

“Tadi sore kami menandatangani MoU pembangunan TPA regional yang sempat tertunda, dan juga SPAM regional. Mudahan ini semoga cepat terealisasi, sehingga persoalan sampah dan juga air bersih Kota Sungai Penuh dapat teratasi,” ujarnya.

Pada kesempatan ini juga, Gubernur Jambi Al Haris menyerahkan bantuan pembangunan masjid sebesar Rp 140 juta untuk beberapa masjid di Kota Sungai Penuh.(*/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

Pengamat: Haris-Sani Berpeluang Besar Kembali Diusung PAN, PKB dan PKS di Pilgub Jambi 2024
Sistem Kesehatan: Antara Harapan dan Luka Ibu Sri
Gubernur Al Haris: Memimpin Jambi Menuju Keberlanjutan Gambut Nasional
Kembalikan Formulir ke PDIP, Al Haris: Saya Berharap 2024 Mengulang Kembali Masa Perjuangannya
Wagub Sani: Santri Ponpes Irsyadul ‘Ibad Cikal Bakal Generasi Penerus Bangsa
PAN Keluarkan 2 Rekomendasi Bacalon Bupati Tanjab Timur, Berikut Pernyataan Masing-masing Tim dan KPU!
Jambi didalam sorotan Nasional dan Internasional 
Bersama Puluhan Timnya Datangi Nasdem, Muslimin Tanja Serius Maju Cabup Tanjab Timur

Berita Terkait

Kamis, 9 Mei 2024 - 20:36 WIB

Pengamat: Haris-Sani Berpeluang Besar Kembali Diusung PAN, PKB dan PKS di Pilgub Jambi 2024

Kamis, 9 Mei 2024 - 00:59 WIB

Sistem Kesehatan: Antara Harapan dan Luka Ibu Sri

Rabu, 8 Mei 2024 - 18:21 WIB

Gubernur Al Haris: Memimpin Jambi Menuju Keberlanjutan Gambut Nasional

Rabu, 8 Mei 2024 - 17:48 WIB

Kembalikan Formulir ke PDIP, Al Haris: Saya Berharap 2024 Mengulang Kembali Masa Perjuangannya

Rabu, 8 Mei 2024 - 16:39 WIB

PAN Keluarkan 2 Rekomendasi Bacalon Bupati Tanjab Timur, Berikut Pernyataan Masing-masing Tim dan KPU!

Rabu, 8 Mei 2024 - 12:40 WIB

Jambi didalam sorotan Nasional dan Internasional 

Selasa, 7 Mei 2024 - 22:47 WIB

Bersama Puluhan Timnya Datangi Nasdem, Muslimin Tanja Serius Maju Cabup Tanjab Timur

Selasa, 7 Mei 2024 - 22:16 WIB

Kembalikan Formulir Bacabup ke PDIP, MT di Beri Bunga dari Megawati Sebagai Bentuk Cinta

Berita Terbaru

OPINI

Eksploitasi Anak di Bawah Cahaya Bulan Kota Jambi

Kamis, 9 Mei 2024 - 19:15 WIB

BERITA

Sistem Kesehatan: Antara Harapan dan Luka Ibu Sri

Kamis, 9 Mei 2024 - 00:59 WIB