Halte Sungai Untuk Pesisir Jambi

Rabu, 8 November 2023 - 16:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zabak.id, JAMBI – Provinsi Jambi adalah provinsi yang sebagian besar wilayahnya terletak di kawasan pesisir.

Dimulai dari huluan Kabupaten Kerinci, hingga hilir Kabupaten Tanjung Jabung Timur mengalir sungai terpanjang di Pulau Sumatera, yakni sungai Batanghari.

Sebagian besar masyarakat yang bermukim di bibir sungai Batanghari menggunakan moda transportasi laut untuk meningkatkan perekonomian keluarganya.

Kondisi aliran sungai yang pasang surut menjadi salah satu faktor masyarakat kesulitan dalam mengakses kendaraan (Pompong) lautnya.

Mayoritas masyarakat Jambi masih mengandalkan angkutan sungai untuk akses konektivitas antar-wilayah, sehingga diperlukan beberapa dermaga atau halte sungai untuk menunjang sarana dan prasarana penunjang angkutan masyarakat.

Berangkat dari keresahan itulah masyarakat kemudian menjadikan problem tersebut sebagai sebuah aspirasi dengan harapan nantinya dapat diusulkan dan diperjuangkan di pemerintah pusat.

Dari keresahan tersebut kemudian lahir sebuah konsep pemerintah untuk mempermudah akses masyarakat di daerah pesisir, maka diusunglah sebuah program yang berbasis kemasyarakatan yakni Halte Sungai atau sering dikenal Dermaga Apung.

Baca Juga :  Buka Sekolah Nelayan di Tanjab Barat, H Bakri : Hasil Laut Meningkat, Ekonomi Juga Meningkat

Pada saat itu, program tersebut masuk dalam kegiatan di Kementerian Perhubungan, dan yang dapat mengakses dan bermitra dengan kementerian tersebut yakni Komisi V DPR RI, maka pada saat itu, H Bakri hanya satu-satunya wakil rakyat asal Jambi yang duduk di Komisi V dari Fraksi PAN.

H Bakri aktif menyuarakan apa yang menjadi aspirasi masyarakat yang tinggal di wilayah bibir sungai Batanghari agar akses masyarakat dalam menjalankan roda perekonomiannya bisa lebih optimal.

Kegiatan pembangunan Halte sungai di provinsi Jambi sejak Tahun 2015 sampai dengan tahun 2023 dinilai tepat sasaran, hingga saat ini pemerintah melalui Aspirasi H Bakri telah membuat setidaknya ada di 51 titik yang tersebar di Provinsi Jambi dengan memakan anggaran APBN berkisar 2 Miliar setiap titiknya.

Salah satu pemilik Pompong jasa penyebrangan kendaraan roda dua (motor) di Desa Kuala Lagan mengatakan, sebelum ada Halte Sungai ini, ia sangat kesulitan untuk menyebrangi sungai, karena masih Jerambah (kayu) yang licin diakibatkan terendam air.

Baca Juga :  Kadis PUPR Provinsi Jambi Resmikan Gedung Baru Bikondal

“Sebelum ada Halte sungai ni, motor ni kami main angkat-angkat be terus, minimal 4 sampai 5 orang, terus tu pelabuhan yang kami buat dulu itu, tenggelam bang, jadi licin gitu, nah semenjak ada ini (halte sungai) jadi ringan bang,” ungkapnya, Rabu (01/11/2023).

Sementara itu, Ridwan, Kades Kuala lagan, Kabupaten Tanjung Jabung Timur mengatakan Halte Sungai yang dibangun pada tahun 2020 sangat bermanfaat untuk warganya, Ia berterimakasih atas dibantunya Halte sungai tersebut.

“Kalo Halte sungai tu pak, sampai tukang pompong penyebrangan tu pak, Terimo kasih nian dio sampai saat ini, sangking bahagianyo dio, kalo manfaatnyo pak luar biaso sekali pak” Ujarnya dengan penuh semangat.

Hal senada juga diutarakan Budi warga Tanjab Barat ia mengaku sangat bersyukur dan terbantu dengan adanya pembangunan halte sungai tersebut.

Baca Juga :  Sering Banjir, H Bakri Pinta Pemerintah Segera Bangun Drainase di Bukit Tempurung

“Kami berterima kasih kepada pemerintah yang telah mengucurkan anggaran untuk pembangunan halte sungai, terutama kepada Anggota Dewan dapil provinsi Jambi yang duduk di DPR RI yang ikut andil berjuang membantu meluncurkan program kegiatan halte sungai ini,” ucapnya, beberapa waktu lalu.

“Dengan adanya program halte sungai ini betul-betul dapat dirasakan manfaatnya secara langsung oleh kami sebagai masyarakat,” imbuhnya.

“Kami warga beharap bantuan Halte sungai ini dapat terus berlanjut. Karena masih ada beberapa desa yang berada wilayah pasang surut membutuhkan halte sungai juga,” timpal warga lainnya.

Berdasarkan data yang dihimpun, program pembangunan Halte Sungai ini diluncurkan oleh pemerintah di beberapa kabupaten dalam provinsi Jambi yang memiliki geografis pasang surut sejak 8 tahun silam hingga saat ini.

Pembangunan Halte Sungai ini sendiri bertujuan memperlancar aktivitas masyarakat mengunakan transportasi sungai. Selain itu juga membantu kelancaran aktivitas ekonomi dan aktivitas masyarakat.(us)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

Pernah Maju Independen dan Tinggalkan Partai Politik, Kini Romi Merengek Minta Dukungan untuk maju di Pilgub Jambi 2024
Opini : Politik Baper dan Politik Panik
Terkait Pungli Badan Adhoc, KPU Provinsi Keluarkan Ambil Langkah Sebagai Berikut;
Ruas Jalan Salah Satu di Tanjab Timur Bak Kubangan Kerbau
En İyi Ve Güvenilir On Line Casino Siteleri Canlı Online Casino Siteleri 2023 Listes
Dikritik Kinerjanya Romi Hariyanto Malah “Baper”
10 Tahun Romi Jabat Bupati Tanjab Timur, Warga : Pentingkan Sirkuit Ketimbang Jalan Rusak
Pasca Kapal Tongkang Tabrak Jembatan, Ketua DPRD Jambi Minta BPJN Lakukan Pemeriksaan Kelayakan Jembatan

Berita Terkait

Jumat, 17 Mei 2024 - 09:40 WIB

Pernah Maju Independen dan Tinggalkan Partai Politik, Kini Romi Merengek Minta Dukungan untuk maju di Pilgub Jambi 2024

Jumat, 17 Mei 2024 - 09:30 WIB

Opini : Politik Baper dan Politik Panik

Kamis, 16 Mei 2024 - 18:57 WIB

Terkait Pungli Badan Adhoc, KPU Provinsi Keluarkan Ambil Langkah Sebagai Berikut;

Kamis, 16 Mei 2024 - 17:07 WIB

Ruas Jalan Salah Satu di Tanjab Timur Bak Kubangan Kerbau

Rabu, 15 Mei 2024 - 20:11 WIB

En İyi Ve Güvenilir On Line Casino Siteleri Canlı Online Casino Siteleri 2023 Listes

Rabu, 15 Mei 2024 - 12:49 WIB

10 Tahun Romi Jabat Bupati Tanjab Timur, Warga : Pentingkan Sirkuit Ketimbang Jalan Rusak

Selasa, 14 Mei 2024 - 18:31 WIB

Pasca Kapal Tongkang Tabrak Jembatan, Ketua DPRD Jambi Minta BPJN Lakukan Pemeriksaan Kelayakan Jembatan

Selasa, 14 Mei 2024 - 17:22 WIB

KPU Tanjab Timur Umumkan Hasil Seleksi Administrasi PPS, Besok Mulai Tes CAT

Berita Terbaru

BERITA

Opini : Politik Baper dan Politik Panik

Jumat, 17 Mei 2024 - 09:30 WIB

BERITA

Ruas Jalan Salah Satu di Tanjab Timur Bak Kubangan Kerbau

Kamis, 16 Mei 2024 - 17:07 WIB