Zabak.id, BATANGHARI – Anggota DPR RI Dapil Jambi, H Bakri kembali melakukan kunjungan kerjanya serta bersilaturahmi bersama sejumlah masyarakat Desa Petajen, Kecamatan Bajubang, Kabupaten Batanghari.

Bertempat di Aula Kantor Desa Petajen, pada Jum’at (25/08/2023) pagi, disana tampak hadir Ketua Fraksi PAN DPRD Batanghari, Azizah, Kepala Desa Petajen Sumiati, BPD Anggota BKTM, Tokoh Masyarakat, serta tokoh Pemuda.

H Bakri kembali mempertegas, bahwa ia turun ke masyarakat ini tidak lain untuk mengawasi atau mengecek program yang telah pemerintah gelontorkan untuk masyarakat di Desa Petajen tersebut.

Baca Juga :  Breaking News! Jambi Akan Miliki Gubernur Definitif, Ini Hari Pelantikannya...

“Tugas kami DPR ini memperjuangkan anggaran pusat untuk dapilnya, Desa Petajen ini juga masuk Dapil saya, jadi saya kesini untuk mengawasi, kalo saya liat data, Desa Petajen ini mendapatkan program Bedah Rumah, jadi saya kesini untuk memastikan program ini berjalan lancar,” pungkasnya.

Selain itu, H Bakri mengatakan bahwa tugas anggota DPR itu harus dapat menyelesaikan persoalan yang ada dimasyarakat.

Anggota DPR RI (tengah) Tinjau langsung penerima manfaat Program Bedah Rumah di Desa Petajen, Bajubang.(Dok: Daus/Zabak.id)

Anggota DPRD Dapil II, Azizah menyampaikan bahwa Desa Petajen ini termasuk anak emas, pasalnya banyak program yang telah masuk di Desa ini,” beber Azizah Ketua Fraksi PAN DPRD Batanghari saat mendampingi H Bakri bersilaturahmi di Desa Petajen.

Baca Juga :  Festival Arakan Sahur di Buka Secara Resmi Oleh Menteri Menparekraf Didampingi Gubernur Jambi Dan Bupati Tanjab Barat

Ibu Kepala Desa Petajen, Sumiati mengucapkan terimakasih kepada H Bakri yang telah hadir di desanya dan telah memperjuangkan program APBN berupa Program Bedah Rumah/BSPS dan Pamsimas.

Usai bersilaturahmi bersama masyarakat, H Bakri langsung mengunjungi rumah warga penerima bantuan Bedah Rumah/BSPS, ia mengatakan, setidaknya ada sekitar 80 penerima sejak 2019 hingga 2023 ini.(us)