Temui Korban Konflik Lahan, Ketua DPRD Provinsi Jambi Dengarkan Keluhan Masyarakat

Minggu, 28 Mei 2023 - 15:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zabak.id, JAMBI – JAMBI – Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto temui masyarakat korban konflik lahan di Desa Bungur, Kecamatan Kumpeh, Kabupaten Muaro Jambi, Sabtu (27/5/2023)

Dalam pertemuan tersebut Edi Purwanto tampak serius mendengarkan keluhan yang dialami masyarakat di Desa tersebut.

Dihadapan Edi Purwanto, salah satu warga Desa Bungur menceritakan bahwa pada tahun 2022 lalu, dirinya bersama BPN yang turut disaksikan masyarakat lainnya sudah mengukur dan mengecek lahan tersebut. Namun sampai saat ini mereka belum menerima kejelasan hak tanah tersebut dari pihak BPN.

“Dari tahun 2022 sampai saat ini, kami hanya mengetahui di tahun ini bahwa lahan kami ada  seluas 1.500 hektare,” katanya.

Baca Juga :  Musim Hujan, Romi Perintahkan PU Siagakan Alat Berat

“Namun sampai detik ini belum ada kejelasan dari pihak BPN apakah lahan tersebut ada atau tidak. Karena belum ada keputusan pasti dari pihak BPN,” tambahnya.

Namun dengan hadirnya Edi Purwanto di tengah masyarakat saat ini mereka berharap bisa membantu memperjelas bahwa lahan yang mereka permasalahkan itu ada dan dapat ditempati.

“Lahan kami luas pak, namun kami tidak mengetahui dimana lahan itu dan siapa yang memilikinya dan siapa yang menikmatinya,” tegasnya.

Sekali lagi, mereka menegaskan bahwa mereka memiliki lahan yang luas namun mereka tidak bisa menikmatinya.

“Kami hanya berharap bapak, bahwa kejadian ini tidak akan terulang di anak cucu nanti,” sebutnya.

Baca Juga :  Berani Lalui Jalan Dalam Kota Jambi, Siap-siap Supir Angkutan Batubara di Penjara

Dihadapan masyarakat, Edi Purwanto  menyampaikan saat ini masih banyak konflik lahan antara masyarakat dan pihak perusahaan.

“Sampai saat ini konflik lahan yang ada di Provinsi Jambi sebanyak 348 konflik lahan,” katanya.

Diakui Edi bahwa banyak sekali masyarakat yang datang dan mengadu kepada dirinya tentang permasalahan konflik lahan.

“Tapi memang belum bisa cepat selesai, karena kita ingin hasil yang adil, saya tau perjuangan bapak ibu itu pasti panjang dan melelahkan,” sebutnya.

Kata Edi, Jambi sendiri telah mendapat atensi khusus dari Menteri ATR/BPN RI, dan sebenarnya kata Edi, BPN Jambi sendiri ada di pihak masyarakat untuk membantu permasalahan tersebut.

Baca Juga :  Pansus III DPRD Provinsi Jambi Berharap Ranperda RTRW Disahkan Jadi Perda

“Kalau mau main-main sulit,  apalagi pak Kapolda dan Dandim sudah kompak melihat siapa yang menjadi dalang di balik konflik lahan,” tegasnya.

Kata Edi, dirinya sudah meminta Babinsa, dan  Babinkamtibmas untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat.

“Berkonflik boleh tapi jangan sampai adu fisik, bisa disampaikan dengan cara-cara yang baik,” ungkapnya.

Menurut Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jambi ini meskipun sedang berkonflik namun bagaimana bisa ada efek kemanfaatan dan keadilan yang dirinya perjuangkan untuk masyarakat.

“Setelah ini kami akan panggil BPN, supaya menyelesaikan permasalahan ini. Karena tugas kita melindungi masyarakat,” pungkasnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Zabak.id. Mari bergabung di Channel Telegram "Zabak.id", caranya klik link https://t.me/zabak.id, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terkait

Gubernur Al Haris Serahkan Bonus Kontingen Popnas dan Peparpenas Jambi
Kemas Alfajri Ketua KPID Provinsi Jambi Periode 2024-2027
Gubernur Al Haris Motivasi Siswa/Siswi SMK Kesehatan Baiturrahim Lanjutkan Studi ke Jenjang Lebih Tinggi
DATA TALK: Kemiskinan Di Provinsi Jambi
KPU Tanjab Timur Umumkan Calon Anggota PPS se Kabupaten, Berikut Nama dan Jadwal Wawancaranya;
Mantap!!! Pendaftaran Beasiswa Pemprov Jambi Dibuka. Cek Syarat dan Linknya Disini
Soal Oknum Bacakada Diduga Pecandu Narkoba, ini Kata Dir RSRM Jambi
Gubernur Al Haris: Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Kokohkan Semangat Nasionalisme

Berita Terkait

Senin, 20 Mei 2024 - 23:43 WIB

Gubernur Al Haris Serahkan Bonus Kontingen Popnas dan Peparpenas Jambi

Senin, 20 Mei 2024 - 17:56 WIB

Kemas Alfajri Ketua KPID Provinsi Jambi Periode 2024-2027

Senin, 20 Mei 2024 - 17:53 WIB

Gubernur Al Haris Motivasi Siswa/Siswi SMK Kesehatan Baiturrahim Lanjutkan Studi ke Jenjang Lebih Tinggi

Senin, 20 Mei 2024 - 15:51 WIB

KPU Tanjab Timur Umumkan Calon Anggota PPS se Kabupaten, Berikut Nama dan Jadwal Wawancaranya;

Senin, 20 Mei 2024 - 12:00 WIB

Mantap!!! Pendaftaran Beasiswa Pemprov Jambi Dibuka. Cek Syarat dan Linknya Disini

Senin, 20 Mei 2024 - 10:52 WIB

Soal Oknum Bacakada Diduga Pecandu Narkoba, ini Kata Dir RSRM Jambi

Senin, 20 Mei 2024 - 10:47 WIB

Gubernur Al Haris: Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Kokohkan Semangat Nasionalisme

Minggu, 19 Mei 2024 - 23:55 WIB

Ketua FMP2J : Jangan Percaya Oknum Pengamat Politik yang Nyaleg Bae Gagal

Berita Terbaru

OPINI

Dinamika Politik Lokal Jambi Jelang Pilkada 2024

Senin, 20 Mei 2024 - 23:37 WIB

ADVETORIAL

Kemas Alfajri Ketua KPID Provinsi Jambi Periode 2024-2027

Senin, 20 Mei 2024 - 17:56 WIB